MEDAN | Wali Kota Medan Bobby Nasution membuka Lomba Bermazmur di Chatolic Center Jalan Mataram Medan, Jumat (2/12) malam. Event ini digelar sebagai ungkapan rasa syukur kepada Tuhan atas apa yang telah diberikan selama ini. Diharapkan, melalui kegiatan ini dapat semakin mendekatkan diri kepada Sang Pencipta.
Di samping itu event yang mengusung tema “Bermazmurlah Bagi Tuhan” ini, juga sebagai bentuk refleksi atas semua yang dialami di sepanjang tahun 2022, sehingga di tahun 2023 akan menjadi lebih baik lagi serta dapat memberikan manfaat bagi orang lain dan lingkungan sekitar.
Dihadapan para peserta Lomba Bermazmur yang umumnya didominasi pelajar SMA dan mahasiswa ini, menantu Presiden Joko Widodo ini mengungkapkan, masih banyak anak muda yang usianya masih belasan tahun ikut tawuran sehingga melakukan tindak kekerasan dan menyebabkan jatuhnya korban.
Oleh karenanya orang nomor satu di Pemko Medan ini dalam acara yang digelar Dinas Kebudayaan Kota Medan dan Ikatan Keluarga Khatolik Pemko Medan itu, berharap agar mereka dapat mengajak teman sebanyak-banyaknya untuk mengikuti kegiatan di gereja yang tentunya lebih bermanfaat ke depannya..
“Semakin banyak anak muda yang masuk rumah ibadah, tentunya akan membuat Indonesia semakin lebih baik, termasuk Kota Medan. Oleh karenanya saya mengapresiasi digelarnya Lomba Bermazmur ini. Semoga adik-adik yang ada di tempat ini bisa menggantikan saya sebagai Wali Kota ke depannya,” kata Bobby Nasution langsung disambut tepuk tangan seluruh peserta yang hadir.
Di hadapan Ketua DPRD Medan Hasyim SE, Pastor Vikaris Episcopal Kota Medan Pastor Beno Ola Tala, tokoh umat Khatolik Kota Medan Ramses Simbolon, Kadis Kebudayaan OK Zulfi, Kadis Damkar Albon Sidauruk dan Kadis PPKB Suryadi Panjaitan, Bobby Nasution selanjutnya menyampaikan program UHC yang telah diterapkan di Kota Medan mulai 1 Desember 2022.