PALAS – Tim Percepatan Penangganan Covid-19, terus bergerak menyemprotkan disinfektan untuk mencegah penyebaran wabah virus Corona.
Pemerintah Kabupaten Padang Lawas melalui Satuan Gugus Tugas kali ini melakukan penyemprotan diempat titik masjid yaitu Masjid Agung Al Munawarah Palas, Masjid Miftahul Jannah, Masjid An Nur Sibuhuan dan Masjid Rodatul Jannah Sibuhuan, Minggu (22/3/2020).
Tim Satgas yang melakukan penyemprotan di fasilitas umum dan rumah ibadah dilepas Humas Satgas Covid-19, Marza Jennopa di dampingi Sekretaris Dinas Kesehatan Palas, dr Ummi Sahara Matondang.
Penyemprotan menyasar semua ruangan publik hingga area dalam masjid dan lingkungan disemprot untuk pencegahan penyebaran virus Corona.
“Penyemprotan dilaksanakan di empat titik masjid hari ini yang pelaksanaannya gabungan dari seluruh tim Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan COVID-19 Padang Lawas,” kata Marza Jennopa disela penyemprotan disinfektan di area Masjid Agung Al Munawwarah Palas.
Marza mengatakan, penyemprotan dilakukan mulai pukul 08.00 sampai 12.00. Saat penyemprotan dilakukan, masyarakat diminta menjauhi 4 titik tersebut pada saat penyemprotan disinfektan.
“Untuk kegiatan ini, kita kerahkan mobil sweeper ambulance dan mobil pelayanan masyarakat milik Dinkes untuk ke masjid dan sekolah-sekolah terdekat yang belum didisinfektan,” imbuhnya.
Reprter : Firdaus Hasibuan