Curanmor dan Bajing Loncat Merebak Lagi di Jalinsum Sei Dadap Asahan

Agung Rakasiwi menunjukkan STNK motor miliknya yang digondol maling. (Orbit/Amin)

Kisaran – ORBIT: Tindak pidana pencurian kendaraan bermotor (curanmor) kembali terjadi di wilayah hukum Polres Asahan. Agung Rakasiwi (19) kehilangan sepedamotornya jenis Honda Vario warna Hitam dengan nopol BK 4703 VBJ.

Ayahnya, Alpian Aceh (53), warga jalan Bacang lingkungan VII kelurahan Sentang Kisaran Timur Asahan, mengatakan kejadian ini telah dilaporkan ke Polsek Air Batu.

Diceritakannya kepada awak media, peristiwa ini terjadi Sabtu (16/2/2019) sekira pukul 04.30 WIB di lintasan Jalinsum Sei Dadap.

Kendaraan tersebut di gunakan Agung Rakasiwi untuk jalan jalan dan sepulang dari desa kebun kelapa Hessa. Kemudian Rakasiwi singgah ke warung Erni sekira pukul 00.30 WIB dan dia tertidur di warung tersebut.

“Namun saat terbangun sekira pukul 04.30 WIB sepeda motor Honda Vario tersebut sudah tidak berada lagi di tempatnya,” ungkapnya.

Kapolsek Air Batu, AKP M Siregar saat dikonfirmasi membenarkan adanya pengaduan Agung Rakasiwi tentang kehilangan satu unit sepeda motor Honda Vario yang diparkirkan di dalam warung  yang berada di pinggir Jalinsum Sei dadap.

“Kami sudah memerintahkan anggota lidik untuk melakukan olah tempat kejadian perkara, serta melakukan penyelidikan terkait hal tersebut,” katanya, Senin (18/2/2019).

Disinggung tentang kembali ramainya kejahatan bajing loncat di jalinsum tersebut, Kapolsek mengatakan sejauh ini belum ada laporan tentang itu.

“Namun demikian kami tetap melakukan upaya penyelidikan serta secara intens melakukan potroli mobil pada malam hari di wilayah tersebut,” tegas Kapolsek sembari berharap agar masyarakat proaktif bilamana mengetahui hal tersebut segera melaporkan ke pihak aparat keamanan terdekat atau langsung ke Polsek Air Batu. Od/02