Dishub Asahan Optimistis Target Pendapatan Parkir Tahun Ini Rp1 M Tercapai

Kisaran – ORBIT: Target retribusi parkir di APBD Pemkab Asahan tahun anggaran (TA) 2019 naik dari target TA 2018. Berdasarkan data Dinas Perhubungan (Dishub) Asahan, target retribusi parkir tahun 2019 sebesar Rp 1 miliar, dari 2018 sebesar Rp318 juta.

Sekretaris Dishub Asahan Rahman Halim AP optimistis target tersebut bisa tercapai.  “Tahun 2018, realisasinya dari parkir sebesar 100,51 persen atau Rp319 juta. Dengan begitu kami tetap optimis tahun ini target akan tercapai,”kata Halim, Senin (11/2/2019).

Dikatakan Halim, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Asahan telah menaikan retribusi parkir roda 2 menjadi Rp 1.000 per kendaraan. Sedangkan untuk jenis kendaraan roda 4 dari Rp1.000 menjadi Rp2.000.

“Mengenai ketentuan tarif, kita sudah ada Perda nomor 12 tahun 2011, tentang Retribusi Jasa Umum,”jelasnya.

Selain itu, lanjut Halim, adanya penambahan ruas jalan sehingga potensi pengutipan retribusi bertambah. Untuk juru parkir (jukir), pihaknya telah menempatkan jukir di lokasi yang telah ditentukan.

 “Jumlah petugas parkir yang terdaftar Dishub Asahan, itu ada 75 orang yang tersebar di titik-titik lokasi yang telah ditentukan dan mereka menerima honor tiap bulan. Doakan saja semoga PAD ini bisa kita penuhi,”ucapnya.  Od/Amn