Panitia Pilkades 2019 Jangan Bermain Api

BATUBARA: Mengingat tak berapa lama lagi akan diselenggarakan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) 2019 secara serentak di Kabupaten Batubara.

Pemerintahan Desa Mangkai Baru, Kecamatan Limapuluh melaksanakan pembentukan panitia Pilkades 2019 di Aula Balai Desa setempat, Jum’at (6/9/2019) siang.

Pembentukan panitia diselenggarakan BPD setempat dipasilitasi pemerintahan desa dihadiri Ketua BPD Paidi dan para anggota, Ketua LPM Selamat dan anggota, toko pemuda, ketua karang Taruna, Kanit Binmas Polsek Limapuluh Aiptu Indra Jaya, Babinsa dari Koramil Limapuluh, Bhabinkamtibmas dan para kepala dusun.

Kapolsek Limapuluh AKP Jhoni Andreas Siregar melalui Kanit Binmas Aiptu Indra Jaya mengingatkan agar panitia terpilih jangan terjebak ikut bermain api politik, tapi laksanakanlah tugas yang diamanahkan dengan posisi netral.Agar situasi pilkades berjalan baik dan terciptanya kondisi yang kolusif.

“Laksanakan tugas yang diamanahkan dengan posisi netral. Agar situasi pilkades berjalan sesuai harapan masyarakat ,aman, tertib dan konlusif”. pinta Indra Jaya.

Perombakan pada posisi jabatan dimana panitia Pilkades tahun 2014 terpilih selaku ketua Supinto untuk tahun 2019 digantikan Selamat.

Sekretaris lama dari Sucipto,S.Pd digantikan Supianto, berhubung bendaha lama meninggal dunia posisi bendahara dijabat Sucipto.

Seksi pendaftaran dari M. Nazir (lama) digantikan Rikam.Seksi pendataan dari Selamat (lama) digantikan Toni (baru).

Sedangkan seksi perlengkapan dari Suharno digantikan Erwin. Untuk keanggotaan tetap seperti semula terdiri dari kadus dusun 1 sampai kadus VII .

Reporter : Muhammad Saini