Medan  

Peduli Dengan Anak- Anak ,Babinsa Mengajar Ngaji Di Musholla Al-Hidayah Yang Baru Selesai Di Bangun Satgas TMMD

MEDAN- Babinsa Kelurahan Tanah 600 Kecamatan Medan Marelan Kodim 0201/BS sedang melaksanakan mengajar mengaji bagi anak -anak warga warga masyarakat di Musholla Al -Hidayah yang baru selesai dibangun oleh satgas TMMD ke 109 di Kelurahan Tanah 600 Kecamatan Medan Marelan.

Kegiatan itu dilakukan Babinsa Serma Eddy Syahputra untuk mengajak anak- anak yang ada di desa binaanya untuk mengajarkan cara membaca ayat -ayat Al-Quran yang baik dan benar.

Lanjutnya saya akan meluangkan waktu untuk melakukan pengajaran Al-Quran kepada anak -anak ,untuk mengajari di Musholla ini ,sebab hal itu kan sebagai bentuk amal Ibadah kepada Tuhan Yang Maha Esa.ujar Serma Eddy Syahputra.

Harapan kita semua melalui pengajaran membaca Alquran ini semoga anak -anak semakin pintar dan juga dapat bermanfaat demi masa depan mereka.