PT SMGP Alirkan Panas Bumi ke Sistem Pembangkit Listrik

MANDAILING NATAL  |

Kegiatan  normalisasi mengalirkan uap panas bumi sumur T-11 ke sistem pembangkit listrik  yang dilaksanakan PT Sorik Marapi Geothermal Power (SMGP), Rabu (21/12/2022),  di Desa Sibanggor Julu Kecamatan Puncak Sorik Marapi Kabupaten Mandailing Natal Provinsi Sumatera Utara berjalan sukses.

Pentauan orbitdigitaldaily.com, kegiatan normalisasi yang berlangsung selama lebih kurang  3 jam, terhitung sejak pukul 14.00 sampai dengan 17.00 wib itu berjalan lancar aman terkendali.

Kemudian, ketika proses kegiatan normalisasi mengalirkan uap panas bumi ke sistem pembangkit listrik yang dilakukan PT SMGP tersebut, tidak ada menimbulkan bau dan ungkapan keberatan dari warga Desa Sibanggor Julu Kecamatan Sorik Marapi.

Pelaksanaan normalisasi itu juga dihadiri dan disaksikan oleh  masyarakat Desa Sibanggor Julu Kecamatan Sorik Marapi, Polres, personil TNI, perwakilan organisasi mahasiswa Kabupaten Mandailing Natal dan pihak PT SMGP.  

Reporter : Sulaiman Nasution