LANGSA I Wakil Walikota Langsa Dr. H. Marzuki Hamid, MM menyerahkan bantuan masa panik kepada keluarga korban kebakaran di Dusun Matang Kumbang Gampong Alue Beurawe, Kecamatan Langsa Kota. Senin (31/1/22).
Pada kesempatan itu Marzuki Hamid menyampaikan rasa prihatin atas musibah tersebut. Dikatakannya, pemerintah kota Langsa melalui dinas sosial telah menginstruksikan untuk mencari tempat tinggal sementara bagi keluarga korban kebakaran.
“Saya sudah perintahkan bapak geuchik untuk berkoordinasi dengan dinas terkait supaya mencari solusi tempat tinggal sementara. Jika tidak ada tempat di Gampong ini bisa diarahkan ke rumah gepeng dinas sosial sebagai tempat sementara,” katanya.