Medan  

Rakornas IPCN Kuatkan Jaringan Pengusaha Kargo di Seluruh Indonesia

Rakornas IPCN yang dihadiri member yang tersebar di seluruh Indonesia. (orbitdigitaldaily.com/Diva Suwanda)

MEDAN – Beranjak dari kemajuan teknologi di era revolusi Industri 4.0, Ikatan Pengusaha Cargo Nusantara (IPCN) sepakat mendukung kemajuan UKM dengan penguatan jaringan pengiriman barang berbasis IT.

Menurut Ketua Umum (Ketum) IPCN Beni mengatakan, IPCN merupakan wadah pengusaha kargo lokal yang tersebar dari Aceh sampai Papua.

“Menjawab kebutuhan pengusaha dalam jasa pengiriman kargo, kita ingin menyolidkan jaringan kita. Seluruh pengusaha kargo lokal yang tersebar di seluruh pelosok negeri akan kita koneksikan dengan menyiapkan system tracking yang berbasis IT,” ujar Beni kepada orbitdigitaldaily.com saat gelaran konferensi pers hasil Rakornas IPCN di Hotel Madani, Jalan SM Raja, Medan, Jumat (29/11/2019).

Ia mengatakan, saat ini IPCN sedang membangun sebuah aplikasi yang nantinya akan diluncurkan untuk memudahkan pengusaha pengguna jasa kargo lokal.

“IPCN ini merupakan kumpulan dari pelaku jasa kargo. Selama ini kita menjawab kebutuhan pengusaha terkait jasa pengiriman barang dari satu daerah ke daerah lain dengan komunikasi diantara kami. Nah, hal ini yan akan dibuat simple dengan satu aplikasi yang terkoneksi dengan member IPCN,” terangnya.

Semangat IPCN saat ini kata Beni tak muluk-muluk. Mereka ingin kos jasa pengiriman barang yang murah namun optimal dan bisa dipercaya.

“Jadi murah, optimal dan bisa dipercaya. Itu semangat kita. Untuk diketahui kos jasa pengiriman barang itu tidak harus mahal seperti yang ditawarkan perusahaan-perusahaan kargo besar.  Nah, kami meyakini dengan 200 member IPCN di seluruh Indonesia yang solid, masyarakat bisa menikmati layanan pengiriman kargo murah,” jelas Beni. (Diva Suwanda)