PALAS – Menyahuti aspirasi warga, H Puli Parisan anggota DPRD dari Dapil II ini mengatakan, sebahagian yang menjadi aspirasi masyarakat terlebih yang menjadi skala prioritas telah diakomodir oleh Pemkab Palas.
Namun kendati demikian seterusnya yang menjadi aspirasi masyarakat akan disampaikan secara resmi ke Pemkab Palas.
” Sesuai yang menjadi aspirasi dan keluhan masyarakat saat kita gelar reses akan kita sampaikan kepada pemerintah daerah, dan selanjutnya sebagai wakil rakyat tentu akan menjadi kewajiban kita untuk memperjuangkannya,” kata politisi PKS ini Sabtu (14/12/2019).
Beberapa keluhan disampaikan warga saat anggota DPRD Padanglawas ( Palas) menggelar Reses masa sidang ke III, Desember 2019.
Diantara aspirasi dan menjadi keluhan masyarakat, mulai dari masalah buruknya infrastruktur jalan/jembatan, saluran irigasi, normalisasi sungai Barumun, pembangunan sarana air bersih, pengelolaan dana BOS di sekolah-sekolah, hingga honor guru MDA dan honor guru mengaji.
Seperti halnya warga Desa Sibualbuali Kecamatan Ulu Barumun, mereka mengeluhkan buruknya infrastruktur jalan, drainase, honor guru MDA.
” Selain itu kami juga berharap kepada anggota dewan melalui reses ini kiranya masyarakat juga bisa dilatih untuk wirausaha. Apa yang menjadi keluhan keluhan masyarakat kiranya bisa disampaikan kepada pemerintah daerah,” kata Amsal Hasibuan dan Ali Soman Hasibuan tokoh masyarakat Desa Sibualbuali dihadapan anggota DPRD Palas H Puli Parisan Lubis saat menggelar reses di Desa Sibualbuali .
Selain Desa Sibualbuali, warga Desa Tanjung juga mengeluhkan supaya sarana air bersih dibangun di desa mereka. Begitu juga pembangunan paret jalan. ” Banyak lagi sebenarnya yang menjadi aspirasi masyarakat, kiranya melalui pertemuan ini apa yang menjadi keluhan kami bisa disampaikan kepada Pemda Padanglawas,” kata Mardi Kades Tanjung.
Selain itu Bardansyah warga Desa Pagaranbatu juga mengeluhkan pembangunan parit di desa mereka supaya terus dilanjutkan.
” Selain pembangunan paret kami juga memohon untuk memperhatikan honor guru guru MDA” ungkapnya.
Kemudian warga Desa Sosopan Kecamatan Sosopan mengeluhkan beberapa hal yang disampaikan Porngis. Termasuk perbaikan jalan ke daerah mereka. Terlebih saat ini kondisi menuju Sosopan banyak jalan yang hancur dan rusak parah.
Senada dengan itu Abu Bokar Plt Kades Pagaranbira juga mengeluhkan pentingnya pembangunan dek masjid sungai huta pekan yang saat ini kondisinya sudah tidak memungkinkan lagi.
” Intinya kami berharap dek masjid ini bisa menjadi skala prioritas dan pembangunan jembatan gantung,” pinta Abu Bokar.
Nirwan dan Kaya Lubis warga Desa janji Lobi Lima Kecamatan Lubuk Barumun juga mengeluhkan pentingnya pembangunan sarana air bersih, fasilitas olahraga dan memperhatikan kondisi guru guru honor MDA di desa mereka.
Reporter : Firdaus Hasibuan