Sekda Abdya Salman Alfarisi ST memimpin upacara peringatan Hari Pahlawan ke-77 tahun 2022 di halaman Kantor Bupati Setempat
ABDYA | Pemerintah Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) menggelar upacara peringatan Hari Pahlawan ke-77 tahun 2022 di halaman Kantor Bupati Setempat, Kamis (10/11/2022).
Dalam Pidato Menteri Sosial RI, Tri Rismaharini yang dibacakan Sekretaris Daerah Kabupaten Abdya Salman Alfarisi ST menekankan pada renungan untuk menemukan kembali jejak para pahlawan dalam hidup sebagai bangsa dan negara merdeka.
“Hari Pahlawan setiap tahun kita peringati dengan renungan yang sungguh-sungguh untuk menemukan kembali jejak para Pahlawan dalam hidup kita sebagai bangsa dan negara merdeka”.
Pada Pidato tersebut, Salman mengungkap, isi amanat tentang para pejuang kemerdekaan Indonesia yang gagah berani melawan tentara-tentara musuh dengan bersenjata lengkap. Mereka tidak akan mau menyerah pada siapapun juga.
Menurutnya, para pejuang sepenuhnya percaya bahwa masa depan bangsa, anak, dan cucu kandung revolusi Indonesia sangat layak untuk diperjuangkan. Sehingga, para pejuang berkorban sampai tetes darah penghabisan untuk kemerdekaan yang sesungguhnya dan bukan pemberian dari siapapun, melainkan berkat dan rahmat Tuhan Yang Maha Kuasa.
“Kita mempunyai semua modal dasar untuk menjadi bangsa pemenang. Marilah kita bergerak bersama dan maju bersama dengan tekad untuk menang. Sekali merdeka, tetap merdeka,” demikian pungkasnya.
Kemudian, selesai upacara, Sekretaris Daerah Kabupaten Aceh Barat Daya, Salman Alfarisi, ST bersama jajaran Forkopimkab melakukan upacara ziarah dan tabur bunga ke Makam Pahlwan Tengku Peukan yang berlokasi di Kompleks masjid Jamik Baitul Adhim di Blangpidie.
Reporter : Nazli