MADINA|Tim Penggerak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kabupaten Mandailing Natal (Madina) melakukan pertemuan pada awal tahun 2022. Kali ini, pengurus mengambil tema Pemanfaatan Limbah Rumah Tangga.
Pertemuan itu dilakukan di Pendopo Rumah Dinas Bupati, Desa Parbangunan, Kecamatan Panyabungan, Selasa (18/1/2022) sore. Hadir, Ketua TP-PKK Madina, Nyonya Ely Mahrani Jafar Sukhairi dan pengurus inti serta para Ketua PKK di tingkat Kecamatan.
Dalam sambutannya, Ely Mahrani mengajak semua Kader yang hadir, untuk sama-sama membesarkan organisasi tersebut sampai dikenal masyarakat hingga tingkat desa.
Nyonya Ely menyebut beberapa program PKK lima tahuk ke depan sudah dibahas pada tahun 2021 lalu. untuk itu perlu dilakukan rapat evaluasi termasuk melakukan pembinaan disetiap desa yang dimotori pihak Kecamatan.
“Salah satu pembinaan di tingkat desa yang kita fokuskan adalah pembentukan tim tanggap bencana alam,” kata Nyonya Ely.