ACEH SELATAN – Kadis Sosial Kabupaten Aceh Selatan Zubir SPt Jumat (10 /1/2020) kepada orbitdigitaldaily.com mengatakan pihaknya sudah menyalurkan bantuan masa panik kepada para warga yang terkena musibah banjir yang terjadi Kamis (9 /1/2020 )sekitar jam 15.30 Wib dan bantuan masa panik yang kita salurkan hari ini berdasarkan arahan dari Sekda Aceh Selatan, karena kita menyalurkan sesuai dengan fakta yang ada dilapangan dan juga laporan sementara dari camat di setiap kecamatan.
Banjir yang melanda Kabupaten Aceh Selatan Kamis (9 /1/2020) ini merupakan hal yang sangat luar biasa akibat dari pada tingginya instensitas curah hujan yang sangat lebat sehingga terjadi banjir di beberapa kecamatan dalam Kabupaten Aceh Selatan untuk laporan sementara yang kita terima yakni Kecamatan Labuhanhaji Barat, Labuhanhaji Teungah dan Labuhanji Timur sedangkan untuk Kecamatan Meukek menurutnya belum habis masok laporan sehingga menyangkut dengan bantuan masa panic kita titipkan di kantor Camat setempat.
Menurut Kadis Sosial sepertinya banjir ini menyeluruh cuma kita belum menerima laporan dari seluruh camat di 18 Kecamatan yang ada di Kabupaten Aceh Selatan, sebab hujan kemaren sore merupakan hujan menyeluruh di 18 Kecamatan,namun laporan sementara yang kami terima baru empat kecamatan, katanya.
Bantuan yang kami salurkan berupa Indomie, minyak makan, Air Mineral,Baju Koko, sajadah, Mukena, atap seng yang korban angin puting beliung di Labuhanhaji paku dinding dan cat tembok.
Adapun gampong yang terendam banjir yakni di Kecamatan Labuhanhaji Timur Gampong Aur Pelumat, dengan jumlah 40 KK, 151 jiwa Gampong Limau Saring 105 KK dengan jumlah jiwa 480 jiwa, demikian juga berdasarkan laporan Camat Meukek Ramzil kepada orbitdigital jumlah gampong yang terkena bencana alam banjir ini yakni mencapai 100 lebih rumah warga yakni Gampong Bukit Meuh, 20 KK, 100 jiwa, Drien jalo 69 KK, 251 jiwa Alue Baro 30 KK, dan 120 jiwa yang kehilangan harta benda seperti padi, hewan ternak serta alat rumah tangga serta juga sebagian rumah juga ikut tersapu banjir. kerugian sementara ratusan juta rupiah.
Reporter : Yunardi