Aceh  

Gagas Bantuan Sembako, Desa RTGD Capai 100 Persen Target Vaksinasi

Didampingi TNI, Warga Desa RTGD saat menjalani suntik vaksin di gerai vaksin Kodim 0109 Singkil, Kamis (23/12/21). Foto/Ist.

ACEH SINGKIL I Rantau Gedang (RTGD) merupakan salahsatu desa yang berada di pelosok Kabupaten Aceh Singkil Provinsi Aceh. Daerah ini juga merupakan kawasan pesisir Singkil, yang satu-satunya desa berhasil mencapai target vaksinasi hingga 100 persen.

Kepala Desa (Keuchik) Rantau Gedang Irwansyah Rizal kepada Orbitdigitaldaily, Jumat (24/12/21) mengatakan, berjumlah mencapai 600 jiwa penduduk Desa Rantau Gedang diperkirakan mencapai 500 jiwa penduduk diantaranya sudah menjalani vaksinasi.

Sementara selebihnya anak-anak dan lansia yang tidak bisa di vaksin. Gerai Vaksin yang keempat hanya bisa diberikan bantuan minyak goreng, karena hanya tinggal itu dana PPKM yang tersisa.

Sasaran vaksin kali ini yakni para penerima honor. Baik penerima BLT maupun PKH semua diminta vaksin sesuai aturan yang ada, sebut Irwan

Sebelumnya Desa Rantau Gedang juga mendapat apresiasi dari Kodim 0109 dan Kapolres Aceh Singkil.
Lantaran, pertama desa yang berada di pelosok Aceh Singkil mengagas gerai vaksin apung, dan sekaligus menyerahkan bantuan sembako berupa beras 5 kg.

“Sebelumnya Desa Rantau Gedang yang membuka gerai vaksin di tingkat desa perdana bersama Satpol Airud Polres Aceh Singkil, dan sekaligus memberikan bantuan beras dari dana pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) 8 persen,” sebut Irwan

Karena upayanya berhasil mengajak warga untuk vaksin, lantas Komandan Kodim 0109/Aceh Singkil, Letkol Czi Yudho Widiharto juga bekerjasama dengan Desa RTGD kembali membuka gerai vaksin kedua dan sekaligus menyerahkan bantuan sembako kepada ratusan warga.