Jumlah Penerima Bantuan PKH TW-4 2019 Berkurang di Sinar

TOBASA– Dari 182 Keluarga Penerima Manfaat  (KPM) yang terdaftar dalam Program Keluarga Harapan (PKH) pada Triwulan (Tw) ke 3 tahun 2019 berkurang menjadi 172 keluarga pada Tw ke 4 tahun 2019 di Kecamatan Siantar Narumonda (Sinar).

Penyerahan bantuan PKH bagi 172 KPM itu dilaksanakan langsung oleh Bupati Toba Samosir, Ir Darwin Siagian didampingi Rajaipan Sinurat Kepala Dinas Sosial di Aula Kecamatan Sinar pada Kamis (17/10/2019) pada pukul 14.00 Wib.

Sebelum penyerahan bantuan, Bupati mengatakan, bantuan PKH bagi 172 KPM itu bertujuan untuk membantu masyarakat miskin yang ada di Kecamatan Siantar Narumonda.       

“Proses penyaluran bantuan ini, pemerintah kabupaten bekerja sama dengan Bank Mandiri, dimana penerima bantuan PKH itu dapat mengambil bantuan tersebut kapan saja, dengan menggunakan buku tabungan atau ATM,” kata Pintor.

Sementara itu, Rajaipan berharap agar bantuan yang diberikan pemerintah itu dapat dipergunakan sebaik mungkin oleh masyarakat.

Terkait jumlah KPM itu berkurang, sebut Rajaipan, disebabkan beberapa hal misalnya mengundurkan diri maupun habis komponen seperti tanggungan anggota KPM itu sudah tamat sekolah.

“Besarnya bantuan PKH juga bervariasi antara 175.000 rupiah hingga 1.7 juta rupiah,” pungkasnya.

Salah seorang penerima PKH, Maria mengucapkan terima kasih kepada pemerintah yang telah memberikan Bantuan PKH. “Bantuan ini akan saya manfaatkan sesuai peruntukannya,” syukurnya.

Reporter : Bernard Tampubolon