Aceh  

Coffee Morning, Kapolres Aceh Singkil Himbau Masyarakat Tidak Sebar Berita Hoax Soal Vaksin

Kapolres AKBP Iin Maryudi Helman SIK didampingi Kabag Ops serta Kasat saat menggelar Cofee Morning di salah satu Cafe di Kecamatan Gunung Meriah, Kamis (24/2/2022). (foto/ist)

ACEH SINGKIL| Kapolres Aceh Singkil mengajak masyarakat untuk santun dalam bermedia sosial dan tidak menyebar berita hoax soal program vaksinasi yang menyebutkan berdampak buruk bagi kesehatan tubuh.

Disini media memiliki peran penting untuk tetap menyaring dan meluruskan berita-berita hoax tersebut baik untuk kesehatan dan imun tubuh. Sehingga media bisa menjadi garda terdepan dalam menyampaikan informasi yang baik dan menarik agar masyarakat paham dan bersedia untuk divaksin, kata Kapolres Aceh Singkil AKBP Iin Maryudi Helman SIK, menanggapi terkait maraknya berita hoax tentang pogram vaksinasi yang belakangan menjadi trending topik, di media-media sosial, saat menggelar Coffee morning di Cafe Rimo Kecamatan Gunung Meriah, Kamis (24/2/2022).

Sebab katanya, memasuki masa tren positif, di era serba teknologi dan media sosial, berbagai informasi tersebar dengan mudahnya. Termasuk belakangan berita hoax (berita bohong) soal vaksinasi yang terus merembak di media sosial.

“Dan ini menjadi peran media untuk menyampaikan informasi memberikan pemahaman bagi masyarakat. Alhamdulillah saat ini berkaitan berita hoax vaksinasi sudah berkurang,” ucap Iin saat coffe morning dengan wartawan, yang didampingi Kasi Humas AKP Asral, Kasatreskrim Iptu Abdul Halim, Kasatres Narkoba Iptu Darmi, Kasat Lantas Iptu Mulyadi, Kasat Intelkam AKP Imran SE, KBO Samapta Ipda Adiston Situmorang.

Lebih lanjut katanya, hasil pencapaian sasaran vaksinasi, mulai sasaran orang dewasa, lansia dan anak-anak, keseluruhan mencapai 98 persen, katanya.