Medan  

Ini Strategi Bobby Nasution dalam Antisipasi Gelombang Ketiga Covid-19

Wali Kota Medan Bobby Afif Nasution ketika meninjau pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 Bagi Pelajar (foto/ist)

Meskipun saat ini Kota Medan berstatus PPKM level 2, Wali Kota Medan Bobby Nasution terus berupaya agar tidak terjadi penyebaran Virus dan lonjakan angka Covid-19. Salah satunya adalah akselerasi Vaksinasi yang terus digencarkan, Hal ini dilakukan sebagai langkah antisipasi potensi gelombang ketiga jika terjadi di Provinsi Sumut terutama Kota Medan.

Dengan akselerasi Vaksinasi ini selain antisipasi gelombang ketiga, juga merupakan upaya mempercepat terbentuknya herd immunity (kekebalan kelompok) di masyarakat. Oleh karenanya Pemko Medan terus menggenjot vaksinasi bahkan agar mencapai target vaksinasi dilakukan dengan sistem jemput bola guna memudahkan masyarakat.

“Pemko Medan saat ini terus mengebut vaksinasi terhadap masyarakat. Selain upaya mempercepat herd Immunity, Hal ini juga dilakukan sebagai antisipasi jika terjadi potensi gelombang ketiga,” Kata Bobby Nasution belum lama ini.

Antisipasi yang dilakukan ini karena Pemerintah pusat memprediksi gelombang ketiga covid-19 terjadi setelah Natal dan Tahun Baru, yakni pada Desember 2021 hingga Januari 2022. Oleh karenanya strategi yang dilakukan Bobby Nasution ini diharapkan dapat mengantisipasi gelombang ketiga tersebut.