Masyarakat dan PMKS PT. PR Perbaiki Jalan

Perbaiki jalan rusak

BATAHAN | Masyarakat dan Pabrik Minyak Kelapa Sawit PT. Palmaris Raya (PMKS PT. PR) berkolaborasi memperbaiki jalan yang sudah luluhlantak dan tidak bisa dilewati mobil karena hujan yang berkepanjangan di daerah Batahan bagian Selatan dan Sinunukan bagian Selatan Kabupaten Madina.

Kehancuran tersebut tepatnya jalan yang menghubungkan desa – desa seperti Desa Batahan I, II, III, IV, Banjar Aur, Bintungan Bejangkar, Kampung Tempel Kecamatan Batahan serta Bintungan Bejangkar Baru ke Airapa Kecamatan Sinunukan yang sudah dua bulan lebih tidak bisa dilewati oleh mobil pengangkut buah hasil panen masyarakat dan hanya bisa dilewati kalau dibantu tarik oleh Eksapator

Seminggu terahir ini sudah total tidak bisa dilewati oleh mobil pengangkut hasil panen masyarakat begitu juga hasil panen perusahaan, kata warga sekitar.

Masyarakat terpaksa mengangkut hasil panennya lewat sungai dan rambin/jembatan yang hampir roboh.

Hari ini tanggal 24 Desember 2023 masyarakat berkolaborasi dengan PMKS PT. PR Desa Airapa Kecamatan Sinunukan.

Rusak Parah

PMKS PT. PR Airapa menyediakan matrial tanah bercampur batu yang dimuatkan ke mobil masyarakat dan mobil perusahaan miliknya untuk ditimbunkan ke badan jalan yang sangat memprihatinkan itu dan masyarakat sekitar menyerak matrial yang sudah diangkut secara manual.

Puluhan mobil masyarakat yang dikoordinir pemegang SP buah kelapa sawit yang bermitra dengan PMKS PT PR terlihat berperan aktif terlihat sewaktu wartawan media ini melintas didaerah ini untuk menjalankan tugas jurnalistiknya.

Hal ini dibenarkan oleh Humas PMKS PT. PR yang ditemua di jalan yang sedang ditimbun bernama panggilan tenarnya Koin.

Menyanjawab pertanyaan wartawan terkait perbaikan jalan, hari ini kita dari PMKS PT.PR berkolaborasi dengan masyarakat untuk perbaikan jalan ini menunggu perbaikan yang sudah direncanakan pemerintah kita, sebutnya.

Di tempat terpisah pemegang SP bermitra dengan PMKS PT. PR yang akrab disapa Bang BJR juga membenarkan katanya, hari ini kita salah satu pemegang SP sudah mengarahkan mobil masyarakat untuk membantu memperbaiki jalan kita ini yang suda begitu parah.

Kita berharap agar jalan yang sudah tidak bisa dilewati mengangkut buah masyaraka dan setelah kita mobil masyarakat bekerjasama dengan PMKS PT.PR dapat.lah jalan ini dilewati kembali mengangkut buah hasil panen masyarakat seperti biasanya.

Reporter : A Lubis