MEDAN – Aksi pencurian modus pecah kaca mobil terjadi makin menjadi-jadi di Kota Medan. Kali ini pelaku pencurian pun terjadi di pintu masuk gedung sekretariat DPRD Sumut Jalan Imam Bonjol Medan, Jumat (13/12/2019). Nasib nahas tersebut menimpa pegawai DPRD Sumut, Hamdan.
Mobil berjenis sedan dengan plat nomor polisi BK 312 U dirusak perampok, dengan cara memecahkan kaca samping depan sisi kiri kendaraannya. Akibatnya menurut informasi uang senilai Rp80 juta uang diletakkannya dalam bagian jok belakang mobil langsung dicuri.
Informasi diperoleh di lokasi kejadian, kejadian diperkirakan berlangsung singkat. Hamdan diketahui datang ke gedung dewan usai Jumat dan memarkirkan kendaraan di depan gedung sekretariat, tidak jauh dari pos pengamanan atau satpam.
Usai memarkirkan mobilnya, Hamdan masuk dan naik ke dalam ruangannya di lantai dua sekretariat untuk makan siang. Tidak berapa lama dia menyantap makannya bersama rekannya di ruangannya, Hamdan ditelpon oleh petugas pengamanan.
Petugas pengamanan mengabarkan kepada dia bahwa kaca mobil depannya pecah. Mendapat kabar tersebut, sontak Hamdan langsung turun melihat kaca mobilnya pecah dan uang senilai Rp80 juta yang diletakkan di jok belakang hilang.
Hamdan diketahui baru saja pulang dari Kantor Bank Sumut, menarik uang reses anggota DPRDSU dari Fraksi PDI-P, Kiki Handoko Sembiring. Hamdan merupakan staf reses Kiki Handoko yang akan melaksanakan reses ke kabupaten Deliserdang esoknya.
Melihat kejadian tersebut, Hamdan dan petugas pengamanan gedung dewan langsung melaporkan perampokan itu ke Polsek Medan Baru. Hingga berita ini dikirim ke meja redaksi, petugas kepolisian turun ke lokasi dan minta keterangan sejumlah saksi serta rekaman CCTV.
Usai melapor ke polisi, Hamdan memberikan keterangan. Ia mengatakan yang hang ada buku bank. “Yang hilang buku bank. Makanya saya buat laporan ke Polsek Medan Baru. Sebab nanti kan klarifikasi bank ngambil uang kan harus pakai buku,” ungkapnya.
Hamdan menjelaskan bahwa yang hilang bukan uang. Sementara mobil yang dipergunakan adalah mobilnya sendiri. “Uang nggak ada. Dan yang saya gunakan adalah mobil saya. Ia juga mengatakan kejadian itu setelah salat jumat,” tukasnya.
Reporter : Jams Berutu