Medan  

Pemko Medan Dukung Pelaksanaan Hari Santri Nasional

Wali Kota Medan Bobby Nasution Menerima Kunjungan Kakan Kemenag Kota Medan Dr Impun Siregar terkait pelaksanaan Hari Santri Nasional (foto/it)

MEDAN| Wali Kota Medan, Bobby Nasution mendukung pelaksanaan Hari Santri Nasional Tingkat Kota Medan tahun 2021 yang akan digelar 22 Oktober mendatang.

Dukungan tersebut disampaikan Bobby Nasution saat menerima audiensi dari Badan Silaturahmi Pesantren Sumatera Utara-Kota Medan di Kantor Wali Kota Medan, Selasa (19/10/2021).

Dalam audiensi tersebut Bobby Nasution menilai Pesantren merupakan salah satu tempat dalam mendidik dan membentuk jati diri anak bangsa. Oleh sebab itu Pemko Medan sangat mendukung setiap kegiatan yang berhubungan dengan Pesantren dan juga para santrinya.

“Saya sangat mendukung pelaksanaan Hari Santri Nasional tahun ini, karena para santri ini yang kedepanya akan ikut mengisih pembangunan di kota Medan,”kata Wali Kota Medan.

Mengingat pentingnya peran Pesantren dalam mendidik anak bangsa tersebut. Oleh sebab itu Bobby Nasution mengatakan siap berkolaborasi dan bersinergi dengan pondok Pesantren yang ada di kota Medan.