ACEH SELATAN | Untuk mengantisipasi prakiraan cuaca dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) bahwa akan terjadinya hujan dengan tingkatan sedang dan lebat. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Aceh Selatan mengimbau masyarakat yang berdomisili di Daerah Aliran Sungai (DAS) dan perbukitan agar siaga dan waspada diri.
Kalak BPBD Aceh Selatan, Cut Syazalisma,Kepada Orbitdigitaldaily.com Rabu(3/3/2021) mengatakan informasi yang diterima dari BMKG, Koordinator Provinsi Aceh sudah mengeluarkan Peringatan Dini Prakiraan Cuaca dengan potensi curah hujan sedang hingga hujan lebat dan berdampak banjir di wilayah bantaran sungai atau wilayah dataran rendah, daerah hilir serta tanah longsor untuk wilayah dataran tinggi. Peringatan dini cuaca yang berpotensi terjadi hujan dengan intensitas tinggi kategori tiga.
Pada kategori ini pesawat bisa ditunda atau dibatalkan sementara penerbangannya. Begitu juga untuk masyarakat diminta agar selalu siaga bila terjadi bencana hidrometeorologi. Tak hanya itu, himbauan juga untuk selalu wasapada terhadap potensi yang dapat berdampak banjir untuk daerah aliran sungai, daerah hamparan datar yang luas seperti persawahan yang dapat merendam tanaman petani, bisa banjir genangan diperkotaan, banjir di wilayah hilir dan bahkan terjadi banjir bandang serta tanah longsor untuk wilayah pegunungan atau wilayah lereng. “Kesiapsiagaan sangat diperlukan dan sangat membantu apabila menghadapi bencana mereka sudah siap, sehingga dapat mengurangi resiko bencana”, Paparnya.
Reporter : Yunardi MIS