MEDAN | Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke -23 Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kota Medan dimeriahkan acara Fashion Show busana Multietnis yang diikuti oleh Organisasi Pimpinan Daerah (OPD) dan Kecamatan se- Kota Medan di Gedung Serba Guna TP PKK kota Medan, Kamis (8/12).
Acara Fashion show busana Multietnis di perayaan HUT ke -23 DWP Kota Medan ini digelar karena Medan merupakan kota yang Multietnis dan beragam budaya. Mengambil tema untuk membangun perempuan cerdas dan memperkuat ketahanan keluarga di era digital perayaan HUT ini semakin meriah ketika Puluhan ibu – ibu anggota Dharma Wanita persatuan Kota Medan berjalan seperti model profesional.
Peringatan HUT ke -23 DWP ini dibuka oleh Wali Kota Medan Bobby Nasution diwakili Asisten Pemerintah dan Kesejahteraan Masyarakat, Muhammad Sofyan. Turut hadir Ketua Dharma Wanita Persatuan Kota Medan Ny Ismiralda Wiriya Alrahman, Ketua DWP Provinsi Sumut Dian Arief Sudarto Trinugroho, Ketua Persit Kartika Chandra Kirana cabang 11 kodim 0201/Medan Dewi Ferry Muzawwad dan mewakili Ketua cabang Bhayangkari Medan.
Dikatakan Aspem dalam membacakan sambutan Wali Kota Medan Bobby Nasution bahwa Keberadaan Dharma Wanita di Kota Medan dirasakan cukup penting dalam meningkatkan peran dan partisipasi perempuan dalam berbagai aspek kehidupan. Artinya Dharma Wanita sebagai wadah berhimpunnya para istri pegawai negeri melaksanakan berbeda agenda yang bertujuan mendukung kegiatan suami dalam melaksanakan tugas- tugas pemerintahan.
“Sebagai istri PNS, peran anggota Dharma Wanita sangat strategis dituntut berperan dalam pembangunan dan mendukung keberhasilan program pemerintah. Selain itu dalam keluarga anggota Dharma Wanita adalah sebagai istri yang diharapkan mampu menjadi pendamping dan mendukung keberhasilan suami,” jelasnya.
Menurut Aspem kehadiran Dharma Wanita persatuan Kota Medan memberikan harapan besar bagi Pemko Medan untuk bersama-sama mengatasi berbagai permasalahan yang berkembang dalam kehidupan masyarakat. Oleh karena itu segenap jajaran Pemko Medan sangat mengupayakan dan memberikan perhatian terhadap berbagai masalah yang timbul dalam lingkungan masyarakat melalui Dharma Wanita Kota Medan
“Pemko Medan berharap agar program unggulan Dharma Wanita yang sudah dibuat dapat diimplementasikan di tengah masyarakat. Seperti kita ketahui bersama bahwa Pemko Medan dibawah kepemimpinan Wali Kota Medan Pak Bobby Nasution dalam mewujudkan Medan Berkah maju dan kondusif dikenal dengan tagline Kolaborasi. Kolaborasi ini merupakan bentuk optimisme untuk melakukan pembangunan dengan melibatkan seluruh Sektor terkait untuk berpartisipasi secara aktif termasuk dengan Dharma Wanita,” jelas Aspem.