MEDAN – Mendengar nama H Anif, seorang pengusaha sukses multi bisnis agaknya sosok pria ganteng yang dermawan itu cukup dikenal.
Hari ini, Minggu (15/3/2020), ayahanda dari Wakil Gubernur Sumatera Utara (Wagubsu) Musa Rajekshah melaksanakan rangkaian perayaan ulang tahunnya yang pada 23 Maret nanti.
Rangakain itu dengan dibukanya pembukaan MTQ H Anif ke 2 yg berlangsung sampai 22 Maret 2020 dan penutupannya akan dirangkaikan dengan tablig akbar Ustadz Abdul Somad. Diketahui kegiatan MTQ ini dalam rangkaian menyambut HUT H Anif ke 81
Gelaran MTQ yayasan Haji Anif itu mendapat sanjungan yang cukup luarbiasa dari Gubernur Sumut Edy Rahmayadi.
Edy menyatakan kekagumanya terhadap cara H Anif yang merayakan MTQ yang ke-2 di Masjid Al Musannif, Komplek Cemara Asri, Medan Estate, Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang, Minggu.
Edy berharap agar acara seperti itu bisa terus dilaksakan dengan berkesinambungan.
“Kita berharap agar ke depanya kegiatan MTQ tersebut tetap dilaksanakan,” katanya sembari mengakui bahwa kehadiran ribuan masyarakat tersebut merupakan wujud dari kecintaan mereka kepada Haji Anif.
Sementara itu, Wagubsu, Musa Rajekshah meminta kepada seluruh rakyat Sumut bersama mendoakan ayahanda H Anif agar selalu diberi kesehatan dan keberkahan.
“Saya mohon doanya semoga ayah tercinta selalu diberikan kesehatan, dan semoga selalu memberi teladan bagi kita semua,” katanya.
Dalam kesempatan itu, Museum Rekor Dunia Indonesia (Muri) memberikan penghargaan kepada H Anif atas digelarnya MTQ.
Penghargaan MURI diserahkan langsung oleh Andre Purwanto perwakilan MURI.
Sementara itu, pendiri Muri, Jaya Suprana mengungkapkan rasa bangganya kepada H Anif. Menurutnya suatu kehormatan penghargaan itu bisa ia berikan kepada sosok pengusaha sukses asal Sumut itu.
“Suatu kehormatan menganurgahkan H Anif dari Museum rekor Indonesia. Semoga terus berkarya bagi nusa dan bangsa. Semoga Allah maha kasih menganuhgrahkan lahir batin. Selamat H Anif anda telah menempuh usia 81 tahun secara gemilang,” katanya.
Repoter: Antonius Samosir