ACEH SELATAN | Bupati Aceh Selatan Tgk Amran melakukan kunjungan dan silaturahmi ke Gampong Alur Kejrun Kecamatan Kluet Tengah Kabupaten Aceh Selatan.
Ia mengutarakan pembukaan ruas jalan menuju Alur Kejrun Kecamatan Kluet Tengah Kabupaten Aceh Selatan membutuhkan proses.
Sehingga Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Aceh Selatan saat ini terus mempersiapkan segala sesuatu yang dibutuhkan seperti dokumen-dokumen agar pembukaan ruas jalan tersebut dapat terlaksana pembangunanya.
Sebagai mana yang disampaikan Agustaria Bangun selaku keuchik gampong Alur Kerun dengan harapan besar kepada Pemkab Aceh Selatan agar dapat memberikan solusi bagi permasalahan yang dihadapi masyarakat Alur Keujrun, terutama pembukaan ruas jalan agar Alur Keujrun terbebas dari keterisoliran.
Selama beberapa tahun terakhir terus dilaksanakan upaya-upaya untuk membuka akses transportasi oleh pemerintah daerah dan provinsi.
Demikian juga Selain pembangunan ruas jalan juga , Agustaria Bangun menyampaikan harapan peningkatan layanan kesehatan berupa penyediaan tenaga dokter umum yang tinggal dan menetap di Alur Keujrun.
Terkait peningkatan layanan kesehatan, Tgk. Amran juga menjelaskan berbagai upaya yang selama ini telah dan terus dilakukan, agar masyarakat Alur Keujrun mendapatkan haknya menikmati layanan kesehatan yang memadai.
Untuk memenuhi kebutuhan dokter umum yang menetap, Tgk. Amran memerintahkan Plt. Kadinkes Aceh Selatan, Novi Rosmita, M.Kes, yang telah lebih dulu tiba dalam rangka pelaksanaan kegiatan pengobatan massal, untuk mencari solusi terbaik dan dapat diwujudkan secepatnya.
Bupati Aceh Selatan, Tgk. Amran, saat berkunjung ke gampong Alur Kejrun Kecamatan Kluet Tengah Kabupaten Aceh Selatan juga didampingi istri tercinta selaku Ketua TP PKK Kabupaten Aceh Selatan, Ny. Kailida, S.Pd.I.
Reporter : Yunardi