SINUNUKAN V | Gabungan pengajian akbar Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) thn 2023 Masehi/1445 Hijriyah diselenggarakan di halaman Balai Desa Sinunukan V kecamatan Natal. Minggu, 23/07/2023 – O5 Muharram 1445 H
Tema yang diusung dalam pengajian akbar ini adalah ” Bersama BKMT Mari Kita Eratkan Ukhuwah Islamiah Gapai Jannah ” Adapun empat kecamatan Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) yang ikut dalam pengajian akbar ini yakni, Kecamatan Natal, Kecamatan Sinunukan, Kecamatan Batahan dan Kecamatan Lingga Bayu.
Kegiatan pengajian ini dilaksanakan bertujuan agar silahturahmi BKMT tetap terjalin dengan baik dan masyarakat yang menghadiri pengajian ini dapat memperkuat ilmuwan islamiyah dan bisa juga mendapat ilmu agama yang disampaikan oleh Ustad.
Pengajian ini dihadiri oleh Camat Natal dalam hal ini diwakili oleh ibu Sekcam Nori Susanda S.Hut, Camat Sinunukan (Sukiman), Ketua BKMT Kab. Madina, Kepala KUA Sinunukan, MUI, Ustadz Fahrurozi Rangkuti S. Pdi, Pj.Kades Sinunukan V Eva Santi Lubis SKM dan tokoh pemuka agama masing-masing desa perwakilan dari empat kecamatan tersebut.
Eva Santi Lubis SKM selaku Pj.Kepala Desa Sinunukan V menyampaikan di Desanya sudah menjalankan apa yang menjadi arahan Ketua PKK, Ketua BKMT Kabupaten dan Kecamatan agar aktif dalam kegiatan-kegiatan keagamaan di desanya.
Sesuai dengan arahan dari Ibu Ketua PKK, Ketua BKMT Kabupaten dan Kecamatan, Alhamdulillah di desa kami telah terselenggara pengajian akbar gabungan BKMT empat kecamatan dan sudah hadir, aktif berpartisipasi dalam kegiatan keagamaan ini, untuk itu kami selaku tuan rumah mengucapkan banyak terimakasih. tutupnya.
Pada pengajian akbar ini mewakili camat natal Nori menyampaikan senang dengan kegiatan yang dilaksanakan oleh BKMT ini, selanjutnya Nori juga menghimbau kepada jamaah agar lebih ditingkatkan lagi kegiatan keagamaannya sehingga kedepan kegiatan pengajian seperti ini bisa lebih baik lagi.
Kata sambat Camat Sinunukan Mengejut kan ?
Dikesempatan itu Camat Sinunukan (Sukiman, S E) menyampaikan terima kasih kepada ibu-ibu BKMT atas terselenggaranya kegiatan ini karena pada dasarnya melalui BKMT ini selain menjalin silaturahmi juga dapat meningkatkan ukhuwah islamiahnya sehingga warga jadi lebih baik dalam ilmu keagamaannya.
Kita adalah satu karna kita dari awalnya satu, satu kecamatan dulunya kecamatan Natal dan satu kecamatan Batang Natal.
Sukiman juga berpesan pada perwakilan PT. Sago Nauli agar keaktifan setiap acara BKTM tulong juga CSR nya dibagi untuk BKTM.
Yang paling mengejutkan :
Sukiman selalu camat Kecamatan Sinunukan menyampaikan kata penghormatan kepada camat Kecamatan Sinunukan padahal dirinya adalah camat Kecamatan Sinunukan namun ia meluruskan kembali atas bantuan peserta yang hadir rupanya tujuannya Kecamatan Natal.
Lebih mengejutkan lagi pada kata sambutannya Sukiman hanya menyebutkan sampai ahir pidatonya kecamatan Sinuunukan, Kecamatan Linggabayu dan kecamatan Natal, namun kecamatan Batahan terlupakan alis tidak disebutkan padahal dari kecamatan Batahan juga hadir seperti dari Desa Batahan I yang diketuai Siti Zubaidah Harahap yang diwakili Hamidah dan rombongan didampingi Sekretaris Desa Khoiruddin Nasition beserta Isteri Sitiaisah Matondang.
Kegiatan pengajian akbar BKMT ini terselenggara dengan baik dan ditutup doa oleh ustadz Fahrurozi Rangkuti S.Pdi.
Reporter : A Lubis.