SMKS Islam Terpadu Ja’fariyah Jalin Kerjasama Dengan Dinas Pertanian Palas

PALAS I Guna meningkatkan mutu pendidikan bagi siswa siswinya, SMKs (Sekolah Menengah Kejuruan Swasta ) Islam Terpadu ( IT ), Ja’fariyah, Desa Hutaibus, Kecamatan Lubuk Barumun, Kabupaten Padang Lawas ( Palas) menjalin kerjasama dengan pihak Dinas Pertanian ( Distan) Palas, bidang agribisnis tanaman pangan dan holtikultura ( ATPH) jenis tanaman padi sawah.

Ikatan kerjasama tersebut, tertuang dalam surat perjanjian kerjasama pengelolaan budi daya tanaman padi sawah yang ditandatangani Kepala Dinas ( Kadis) Pertanian Palas Falah Alfitri S.TP, dengan Kepala SMKS IT Ja’fariyah, Desa Hutaibus, Kecamatan Lubuk Barumun, Pauzan Hamidy Hasibuan S.Ag, di kantor Dinas Pertanian Palas, sekitar Desa Gunung Manobot, Kecamatan Lubuk Barumun, Senin (29/8/2021) siang.

“Semoga ikatan kerjasama ini membawa berkah dan dapat bermanfaat bagi kita semua, khususnya bagi para pelajar anak – anak dari SMKS IT Ja’fariyah yang akan melakukan praktek di lokasi lahan pertanian, sekitar lokasi kantor ini kedepan”.tutur Kadis Pertanian Palas Falah Alfitri S.TP disela – sela acara tersebut.