MEDAN – BMW Indonesia bersama PT Artha Motor Lestari (AML) memperkenalkan sedan premium mewah, BMW seri 7 Long Wheelbase di Medan, Selasa (21/1/2020).
Hadir dengan dua varian, The New BMW 740Li Opulence dan The New BMW 730Li M Sport, BMW The New 7 sejatinya mengakomodir pengalaman berkendara kelas atas.
Tjundaka Natawardaya, Director PT Artha Motor Lestari (AML) mengatakan, Medan merupakan kota kedua setelah Jakarta dalam peluncuran The New 7.
Hal ini didasari karena jumlah pelanggan BMW pada seri 7 dan pelanggan kelas atas yang terus meningkat.
“Kehadiran The New 7 untuk melengkapi 6 model BMW di segmen kendaraan mewah, dengan desain eIegan dan kenyamanan berkendara yang telah mencapai sebuah level baru yang belum pernah ada sebelumnya,” katanya.
Tjundaka mengatakan The New 7 akan menjadi sedan kelas premium yang sukses.
“Degan tampilan yang lebih sporty, kami menyambut kebutuhan masyarakat akan kendaraan yang elegan,” ungkapnya.
Dalam rangka memeriahkan Imlek tahun ini, pihaknya memberikan penawaran khusus bagi mereka yang ingin memiliki BMW The New 7.
“Kita berikan penawaran DP dan cicilan ringan hingga voucher bensin selama 1 tahun dan banyak penawaran lainnya untuk pembelian pada Chinese New Year tahun ini,” sebutnya.
Interior yang Lebih Berkelas

Sementara itu, Jodie O’tania, Director of Communications BMW Group Indonesia mengatakan, The New 7 hadir dengan desain interior elegan.
Ada sejumlah fitur baru yang diberikan The New 7 ketimbang seri yang dilincurkan 10 Oktober 2019 lalu.
Ia menyebut, The New 7 saat ini dilengkapi dengan kursi belakang executive lounge. Materialnya dihiasi dilengkapi dengan material premium, dan proses pengerjaan detil yang bergabung untuk ciptakan suasana mewah.
Secara global, katanya, pada 2019 BMW masih menjadi produsen
kendaraan mewah terbesar dan penjualan terbesar atau sekitar 2,5 juta
kendaraan.
Di Indonesia penjualannya sekitar 2.500 unit BMW dan terjadi peningkatan 11 persen untuk kendaraan baru dan secara keseluruhan pertumbuhannya 8 persen.
“BMW Indonesia mengenal kebutuhan pelanggannya dengan sangat baik, termasuk para pelanggan di Medan. Hal ini memungkinkan BMW untuk mengantisipasi kebutuhan dan impian pelanggan. BMW Indonesia yakin The New 7 akan menjadi sedan mewah terdepan di Medan,” ujarnya.
Selain memperkenalkan seri 7 terbaru, BMW juga membawa sederetan kendaraan premiun lainnya, seperti AII New BMW 330i M Sport, BMW X5, BMW X1, dan BMW Seri 5 yang dapat dicoba oleh pelanggan.
The New BMW 740Li Opulence akan tersedia di BMW AML Medan dengan harga Rp.2,299.000.000 off the road dan The New BMW 730Li M Sport hadir dengan harga Rp.1,829.000.000 off the road.
Setiap unit kendaraan dilengkapi dengan BMW Service lnclusive, yang meliputi pemeliharaan rutin tanpa biaya selama 5 tahun atau 60.000 km (tergantung mana yang lebih dulu) serta garansi 36 bulan tanpa batasan jarak tempuh. (Diva Suwanda)