Medan  

Sambut Imlek 2025, Deli Park Medan Didekorasi Tradisional Mandarin dan Gelar Barongsai

Penampilan Barongsai Grup KSK Young He di Plaza Deli Park Medan dipadati pengunjung . Senin (20/1/2025) Sambut Tahun Baru Imlek 2025 Plaza Deli Park mendekorasi nuansa tradisional Mandarin dan menggelar berbagai pertunjukan. Orbitdigital/Iwan gunadi

MEDAN | Menyambut perayaan Tahun Baru Imlek 2025, pusat perbelanjaan Deli Park Jalan Guru Patimpus Medan, menggelar berbagai penampilan dan atraksi barongsai yang diadakan di Atrium Laguna dan Riva Park, Senin (20/1/2025).

Berbagai penampilan dan tekhnik berputar dalam melakukan atraksi membuat takjub pengunjung yang sedang berbelanja. Ataupun khusus berkunjung untuk menyaksikan atraksi barongsai tersebut.

Terlihat antusias pengunjung saat menyaksikan atraksi, dari anak- anak hingga orang dewasa. Ada beberapa pertunjukan yang ditampilkan mulai daru tarian, atraksi perkusi dan juga barongsai.

Penampilan grup Barongsai KSK YOUNG HE yang berasal dari Kota Medan, pada tahun lalu sempat menjadi salah satu kontestan dalam Pekan Olahraga Nasional (PON) Aceh – Sumut 2024.

Gumi, Manajer Grup KSK YOUNG HE mengatakan di tahun Ular Kayu, event Imlek 2025 demgan dekor menarik perhatian masyarakat. Deli Park menyediakan 2 centre yang pertama di laguna atrium dan yang kedua di riva park.

“Saat ini kita menarik pengunjung dengan membuat dua centre yang pertama di Laguna Atrium, orang bisa masuk ke dalamnya. Kemudian di Riva Park ada dekor jembatan yang mengandung filosopi besar. Menurut kepercayaan Tionghoa ada beberapa point bagi orang yang melewatinya mendapatkan keselamatan, kesehatan, rezeki berlimpah dan kebahagiaan. Filosofi tersebut dengan harapan bisa diraih di tahun 2025,” tutur Gumi.

Ia juga mengatakan inspirasi dekorasi dibuat mengikuti legenda ular putih. Kain kain yang digantung menggambarkan sebagai simbol siluet ular. Untuk kedua panggung dibuat berkarakter shio ular.

Penampilan Tarian Topeng dari Grup KSK YOUNG HE di Plaza Deli Park Medan mendapat antusias pengunjung. Senin (20/1/2025). Sambut Tahun Baru Imlek 2025 Plaza Deli Park menggelar berbagai pertunjukan dengan Nuansa Tradiaional Mandarin China. Orbitdigital/ Iwan gunadi

Sementara Untuk makna Barongsai saat atraksi berkeliling diharapkan dalam mitolagi china yang dipercaya bisa memberi rezeki kemudian mengusir hal-hal negatif.

Saat pagelaran, ada satu perfoem tarian topeng yang wajahnya bisa berubah-ubah. “Topeng tersebut memiliki beberapa karakter ada jenaka senang, sedih, bahagia, sayang dan juga pemarah. Hal tersebut sebagai gambaran dalam hidup manusia kedepannya,” ucapnya.

Pada tahun 2025 dekorasi dibuat agar mengedukasi sebagai moment berbeda dengan nuansa tradisional mandarin.

“Dekorasi di tahun Ular kayu dibuat sebagai edukasi moment yang berbeda. Jadi setiap datang ke Deli Park nuansa imleknya terasa karena kita dekorasinya lebih ke tradisional mandarin china,” jelasnya.

Gumi juga berharap di tahun 2025 (Shio Ular) para pengunjung dan umat manusia meraih keuntungan, “harapannya lebih banyak pengunjung yang bisa meraih keuntungan besar,” pungkasnya.

Reporter : Iwan GB