Aceh  

SMPN 3 Meukek Aceh Selatan Terendam Lumpur Sisa Banjir

ACEH SELATAN | Akibat hujan lebat , kondisi SMP Negeri 3 Meukek Aceh Selatan terendam dengan meninggalkan lumpur sisa banjir Kamis (22/9/2022).

Sedangkan untuk barang barang kebutuhan sekolah yang hancur berupa buku bidang study siswa banyak yang terendam lumpur, termasuk pagar sekolah sudah pada miring, hanya menunggu jatuh, termasuk juga meja kursi dan lemari hanya menunggu rusak.

Berdasarkan pantauan di lokasi, semua ruangan terendam banjir, kata Kepala SMP Negeri 3 Meukek Hasanusi SPd kepada Orbitdigitaldaily yang dihubungi lewat HP.

Dampak dari terjadinya hujan lebat di beberapa kecamatan termasuk Kecamatan Meukek Kabupaten Aceh Selatan termasuk daerah rawan banjir sehingga SMP Negeri 3 Jambo Papeun, Meukek, menjadi sasaran hantaman banjir. Rabu (21/9/2022).

Menurut kepsek, air mulai naik menggenangi sejak pukul 16.00 WIB Rabu sore dan naiknya air ini akibat jembatan dekat SMP tersebut tidak dipasang tanggul sehingga air pun dengan leluasa langsung merambah pekarangan sekolah dan ruangan belajar dan ruang dewan guru termasuk juga Lab ikut terendam banjir.

Menurutnya, ketinggian air masuk ke sekolah hampir mencapai satu meter

Selain itu sambungnya, di depan halaman sekolah terdapat mata air, jika hujan begini airnya keluar, jika itu juga tidak dipasang tanggul takutnya LAB IPA bisa roboh.

Untuk proses belajar mengajar dihentikan terlebih dahuluu mengingat ruangan penuh dengan lumpur banjir.

“Otomatis dewan guru dan siswa mau tidak mau harus bergotong royong membersihkan sisa sisa lumpur,” pungkasnya.

Reporter : YUNARDI.M.IS