Medan  

SMSI Sumut Optimis HPN 2021 Perekat Sumut Makin Bermartabat

Dikemukakannya SMSI Sumut selaku wadah pemilik media online atau siber dengan anggota di Sumut hampir mencapai100 media komit mendukung kemajuan Sumut secara produktif namun tetap dinamis terhadap setiap perkembangan untuk kebaikan Sumut.

Suasana keakraban pers dan komponen pemerintah ini lanjutnya memberikan semangat untuk para jurnalis terus bergerak dan tidak berdiam diri, termasuk di masa pandemi Covid-19 saat ini. Memang Covid-19 telah berdampak kepada seluruh sektor kehidupan masyarakat, termasuk perusahaan pers dan para wartawan.

“Mengutip arahan Wagubsu bahwa tidak mungkin kita biarkan suasana ini dengan berdiam diri atau pun frustasi, tetaplah bersemangat kawan-kawan semua, kita tingkatkan sinergitas melakukan upaya untuk meningkatkan kesadaran masyarakat agar tetap menerapkan protokol kesehatan, dengan tetap menjalankan 5M, yaitu memakai masker, mencuci tangan pakai sabun dan air mengalir, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, serta membatasi mobilisasi dan interaksi,” ujarnya.

  Juga dikemukakan SMSI Sumut mengapresiasi komitmen Presiden yang mendorong agar media tetap eksis di Indonesia.

“Meski di saat pandemi sekarang ini pekerja media tetap bekerja dan berada di garis terdepan untuk mengabarkan setiap perkembangan situasi. Terima kasih hal ini didukung Presiden, Gubsu, bupati dan walikota serta komponen strategis Sumut lainnya,” ujar Zulfikar Tanjung yang juga pengurus Litbang SMSI Pusat ini. cr-03