MADINA| Kapolda Sumatera Utara, Irjen Pol Drs. RZ Panca Putra Simanjuntak, M Si Rabu (22/12/2021) memimpin langsung upacara serah terima jabatan Kapolresta Deli Serdang, Kapolres Mandailing Natal, Kapolres Tanah Karo Dan Kapolres Humbahas Serta Dirpolairud Polda Sumut di Aula Tri Brata Mapolda Sumatera Utara.
Dengan tetap mengedepankan protokuler kesehatan di masa pandemi Covid 19, acara serah terima jabatan tersebut juga dihadiri oleh Waka Polda Sumut, Brigjen Pol Dr. H. Dadang Hartanto, S.H, S.I.K, M.Si dan para Pejabat Utama Polda Sumut Serta para pejabat dijajaran Polda Sumut lainnya.
“Kepada pejabat yang lama saya ucapkan terima kasih yang setinggi – tingginya atas loyalitas dan dedikasi serta pengabdiannya kepada institusi Polri selama ini dan selamat bertugas ditempat tugas yang baru, semoga kita semua selalu dalam lindungan Tuhan Yang Maha Esa saat menjalankan tugas yang kita emban” ucap Kapolda Sumut.
“Kepada Kapolres yang akan memulai dan melaksanakan jabatannya ditempat yang baru agar sudah bisa menyesuaikan diri dan cepat menguasai wilayah hukumnya dengan karakteristik dan kondisi geografis di tempat kerja yang baru nantinya, agar dapat memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat, demi terwujudnya Sitkamtibmas yang aman dan kondusif” sambung Irjen Pol Drs. R.Z. Panca Putra Simanjuntak, M.Si