Medan  

Cegah Rabies, Antonius Tumanggor Berikan Suntik Vaksin Gratis Untuk 300 Hewan Peliharaan

MEDAN – Ide unik yang tercetus dari Anggota DPRD Kota Medan, Antonius Devolis Tumanggor untuk memberikan suntik vaksin gratis untuk hewan peliharaan.

Pasalnya salah satu warga di Jalan Karya Medan tergigit anjing peliharaan belum lama ini yang berujung ‘ribut’ antara korban dan pemilik hewan peliharaan.

Sementara anggota dewan dari Dapil I Medan ini kebetulan lewat dan berusaha berdialog dengan warga. Ternyata membahas soal gigitan anjing peliharaan karena yang digigit takut anjing kena rabies.

“Soalnya kalau kena rabies maka orang yang digigit anjing tersebut harus berobat ke rumah sakit. Pemilik anjing penggigit pun mengeluhkan mahalnya biaya suntikan rabies kalau dibawa ke klinik hewan atau praktik dokter sementara sekarang ini ekonomi sulit akibat pandemi Covid-19,” kata Antonius kepada wartawan Senin (7/9/2020).

Berdasarkan persoalan tersebut anggota dewan Komisi IV ini muncul ide suntik anjing gratis sehingga mencoba menghubungi Kadis Pertanian dan Perikanan Kota Medan.

Gayung bersambut Kadis Pertanian dan Perikanan, Ir Irsyad R Marbun mendukung ide suntik vaksin rabies gratis tersebut.

“Infokan di group WA ‘Sopo Restorasi’ yang awalnya sepi-sepi saja namun menjelang hari, Senin justru membludak dan hampir 300 ekor anjing dan kucing. Untungnya, petugas Dinas Pertanian dan Perikanan dengan sabar menyuntik anjing dan kucing piaraan yang dibawa ke Sopo Restorasi,” kata Antonius lagi.

Diakuinya sebanyak 335 anjing peliharaan dari berbagai jenis dan kucing pun menunggu giliran untuk disuntik vaksin rabies oleh petugas dari Dinas Pertanian dan Perikanan Medan.

“Warga berbondong-bondong datang karena mengetahui ada vaksin rabies gratis,” katanya.

Sementara Kepala Dinas Pertanian dan Perikanan Kota Medan, Ir Irsyad R Marbun mengerahkan satu mobil dan sejumlah petugas untuk melayani penyuntikan vaksin rabies.

Bahkan pemilik hewan piaraan pun cukup antusias untuk memvaksin hewan kesayangannya. Seperti pengakuan Maulana Marbun warga Jalan Kapten Muslim membawa 14 ekor anjing kesayangannya.

Mendengar keluhan tersebut, Wakil Ketua Fraksi NasDem DPRD Kota Medan ini pun berkonsultasi dengan Ketua Partai NasDem Medan Afif Abdillah, SE untuk pelaksanaan vaksin gratis.

“Saat mendengar rencana saya itu, beliau (Afif Abdillah) sangat setuju. Lalu sayapun meminta bantuan Kadis Pertanian dan Perikanan Medan untuk melakukan suntik vaksin rabies tersebut,” ujarnya.

Dikatakanya bukan hanya disuntik, semua hewan piaraan diberikan sertifikat dan kalung hewan oleh petugas Dinas Pertanian dan Perikanan Medan.

Menanggapi ide tersebut, Ketua Fraksi Partai NasDem Medan, Afif Abdlillah sangat mendukung kegiatan vaksin gratis hewan piaraan yang diprakarsai Antonius Tumanggor, selaku anggota DPRD Kota Medan dari Partai NasDem.

Ia berjanji akan menjadikan program untuk kegiatan seluruh DPC Partai NasDem di Kota Medan.

“Luar bisa program tersebut, kita apresiasi, dan programnya akan kita jadi contoh untuk bisa dibuat di tingkat pengurus kecamatan NasDem,” kata Afif melalui pesan WhatsApp.

Salah orang warga yang akrab dipanggil Pak Viet mengatakan sangat berterimakasih atas program vaksin gratis yang diprakarsai Anggota dewan dari Partai NasDem tersebut.

Sebelumnya sudah lama ingin membawa binatang peliharaannya ke dokter hewan namun mengingat biaya yang mahal dan menjadi terkendala.

“Dengan adanya vaksinisasi gratis dari Partai NasDem, saya beserta warga lain sangat terbantu dalam hal pengurusan binatang kesayangan. Dari sisi positipnya, hal ini sangat penting, karena dengan sendirinya binatang piaraan warga akan terhindar dari penyakit rabies,” ujar Pak Viet.

Reporter : Antonius S