Kapoldasu Irjen Pol Panca Simanjuntak Kebut Proyek Strategis Nasional di Sumatera Utara

Kapolda Sumut Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak menyematkan ulos kepada Irjen Pol Martuani Sormin bersama istri sebelum meninggalkan Mapolda Sumut (foto/Toni Hutagalung)

MEDAN|Kepala Kepolisian Daerah Sumatera Utara Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak resmi menjabat di sumatera utara sejak menerima Pataka Satya Bakti Jaya dari Kapolda sebelumnya, Irjen Pol Martuani Sormin yang kini menjabat Koorsahli Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo, Jumat (12/3/2021).

Sebagai pejabat baru di tanah kelahirannya, Irjen Panca Simanjuntak memohon dukungan masyarakat dan stakeholder lainnya untuk melaksanakan pengabdiannya di sumatera utara serta mewujudkan Polri Presisi.

Peran Media Sebagai Mitra Strategis

Selain itu, mantan Kapolda Sulut itu menyadari media memiliki peran penting untuk menjaga dan memelihara keamanan masyarakat di sumatera utara. Ia pun mohon dukungan.

“Saya tidak bisa bekerja sendiri tanpa didukung masyarakat sumatera utara dan seluruh rekan – rekan media untuk mengurangi gangguan kamtibmas. Untuk itu, saya sampaikan mohon dukungan. Apa yang sudah baik akan lebih ditingkatkan kembali,”ujar Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak kepada orbitdigitaldaily.com.