Momen Perayaan Pra Natal SD Negeri 17282 Simarompuompu Menabur Kasih Menuai Suka Cita

TAPUT – Keluarga Besar Unit Pendidikan SD Negeri 173282 Simarompuompu Kecamatan Siborongborong wilayah Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tapanuli Utara (Taput) menggelar acara Natal bersama dengan tema ‘Hiduplah Sebagai Sahabat Bagi Semua Orang’.

Acara yang dilaksanakan bertempat di HKBP Simarompuompu, Kamis (19/12/2019) ini, turut dihadiri anggota DPRD Kabupaten Tapanuli Utara Parsaoran Siahaan, ST bersama masyarakat setempat, Komite sekolah, dan sejumlah undangan lainnya.

Kepala Sekolah (Kasek) SD Negeri 173282 Simarompuompu, Demak Sianturi, A.Ma.Pd, dalam sambutannya mengungkapkan, kegiatan itu dihadiri 125 peserta didik, guru 8 orang, Komite sekolah 5 orang dan ratusan tamu undangan.

Dia mengungkapkan, pada ibadah Pra Natal itu Unit SD Negeri 173282 Simarompuompu juga menyerahkan bantuan perlengkapan pendidikan berupa buku tulis, Bol Point kepada 125 Siswa, pemberian bingkisan hadiah kepada siswa berprestasi yaitu Juara I, II dan III dari masing- masing Kelas.

” Sumber dana untuk pemberian bingkisan Natal kepada sejumlah 125 siswa dan bingkisan Natal kepada juara sejumlah 18 orang adalah partisipasi perantau putra Simarompuompu dari Jakarta, Gamot Silitonga dan anggota DPRD Kabupaten Tapanuli Utara, Parsaoran Siahaan yang juga putra Lobusiregar,” ungkapnya.

Dalam sambutannya Parsaoran Siahaan, mengatakan sangat bersyukur karena seluruh keluarga besar unit pendidikan SD Negeri 173282 Simarompuompu dapat berkumpul bersama-sama, dalam rangka menyambut Natal.

“Kiranya ini membawa harapan bagi semua dan agar apa yang kita kerjakan dapat bermanfaat bagi banyak orang lain,” ucapnya.

Parsaoran juga mengatakan sebagaimana Tuhan Yesus datang ke dunia demi umat manusia dan memberikan kehidupan kekal oleh karena itu haruslah memohon ampun kepada Tuhan Yang Maha Kuasa atas pelanggaran yang dilakukan. “Dalam dunia pendidikan guru punya tanggung jawab yang besar dalam rangka mempersiapkan anak yang merupakan masa depan bangsa,” Ucapnya.

Parsaoran juga menyampaikan, walaupun rangking pendidikan di unit SD Negeri 173282 Simarompuompu belakangan ini menurun dari sebelumnya, tetapi dirinya mengapresiasi karena sudah melakukan yang terbaik sesuai dengan kompetensi mereka. Selain itu, Dia juga mengajak para tenaga pendidik untuk terus meningkatkan kualitas dan kinerja yang baik kedepan.

Parsaoran Siahaan yang sehari-harinya bertugas di Komisi A anggota DPRD Kabupaten Tapanuli Utara berharap, dengan memaknai refleksi Natal ini umat kristiani di Tapanuli Utara (Taput) dengan merenungkan kedatangan Yesus ke dunia dapat memberikan cinta perdamaian persatuan dan kesatuan.

” Kita harus hadir di tengah-tengah masyarakat dan mari renungkan apa yang telah kita lakukan dan akan kita lakukan ke depannya,” pungkasnya.

Turut hadir dalam ibadah perayaan pra Natal tersebut, warga setempat, tokoh masyarakat, Kepala Desa Lobusiregar II, majelis gereja dan sejumlah tamu undangan lainnya.

Reporter : Julliber Silitonga