Resmikan Pasar Rakyat Kecamatan, Umar Zunaidi Minta Ini ke Pedagang

Walikota Tebingtinggi Umar Zunaidi Hasibuan bersama Kajari Muhammad Novel, Kamis (10/1/2019) meresmikan pasar rakyat Kecamatan Rambutan. ORBIT/Rahmad

Tebingtinggi -ORBIT: Walikota Tebingtinggi Umar Zunaidi Hasibuan bersama Kajari Muhammad Novel, Kamis (10/1/2019) meresmikan pasar rakyat Kecamatan Rambutan.

Umar Zunaidi  mengatakan, pasar rakyat kecamatan harus mampu menjadi venue bersaing sehat sesama pedagang.

Dalam kesempatan itu, dirinya meminta pedagang diminta berpikir kreatif dan inovatif dalam menentukan harga barang terjangkau dengan keuntungan relatif. Strategi itu akan menjadi magnet bagi pengunjung asal luar daerah.

“Kejujuran menjadi hal utama lain yang harus dijaga. Agar pelanggan tidak merasa dirugikan. Jelaskan kondisi barang yang dijual, kondisi rusak jangan kita tutupi,” kata Umar.

Pemerintahan Umar Zunaidi juga mengupayakan perluasan wilayah sebagai lokasi pergudangan.

Penghargaan Adipura keempat kali berhasil diraih Tebingtinggi yang masuk peringkat 5 terbaik tingkat Sumatera yang masuk kategori sebagai kota sedang.

Umar mengharapkan, Kelurahan Mekar Sentosa bisa menjadi Kelurahan terbaik se-Sumatera Utara hingga Indonesia.

Ke depan, Kelurahan Mekar Sentosa untuk bisa menjadi kelurahan terbaik se Sumut bahkan se Indonesia

“Jadikan kelurahan ini sebagai kawan terbaik pengelolaan sampah, koperasi juga dapat menjadi daya tarik, inovasi produk akan menjadi daya tarik pengunjung,” jelas Umar.

Camat Rambutan Muhammad Hasbie Ashshiddiqi menyebut wewenang pengelolaan pasar sudah dilimpahkan walikota kepada pihaknya. Ke depan, dirinya bersama lurah dan Forkompincam berupaya keberadaan fasilitas berjalan dengan baik.

Keberadaan pasar rakyat bisa menjadi berkah dan akan dimanfaatkan kepada 59 pedagang yang akan merintis agar Pasar Kecamatan itu dapat lebih berkembang. Od-15