Sambut Natal dan Tahun Baru PLN Resmikan Listrik Desa di Namo Rambe Bersama Pemkab Deli Serdang

NAMORAMBE| Setelah sekian lama hidup dalam kegelapan (tanpa listrik) kini warga desa Rumah Keben dan warga desa Uruk Gadeng dapat tersenyum bahagia merasakan aliran listrik di rumahnya masing-masing. Pasalnya Rabu (15/12/2021), PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah Sumatera Utara bersama dengan Pemerintah kabupaten Deli Serdang melakukan Peresmian Jaringan Listrik dan Penyalaan Perdana Pelanggan di 2 Desa tersebut.

Kegiatan peresmian ini dilaksanakan oleh General Manager PLN UIW Sumatera Utara, Pandapotan Manurung, beserta Jajaran Manajemen, dan dihadiri Bupati Deli Serdang, H. Ashari Tambunan, Manager UP2K, Ramses Hutajulu, Manager UP3 Medan, Hariadi Fitrianto, Camat Namo Rambe, Amos F. Karo-karo, beserta warga desa Rumah keben dan warga desa uruk gadeng. Peresmian dilakukan dengan penekanan sirine oleh General Manager PLN bersama Bupati Deli Serdang.

Pada pelaksanaan peresmian, warga yang diwakilkan oleh tokoh masyarakat mengucapkan terima kasih kepada PLN dan Pemerintah Deli Serdang yang telah hadir dan mewujudkan keinginan warga untuk dapat menikmati listrik serta juga memilik akses jalan yang layak untuk dilewati kendaraan.

Pada kesempatan yang sama, Pandapotan mengatakan terima kasih kepada warga serta Pemerintah Kabupaten Deli Serdang yang selama ini sudah membantu dalam penyelesaian listrik desa dan PLN berharap selama beroperasi nantinya juga tetap terus mendukung upaya PLN untuk menghadirkan listrik yang handal.