MEDAN | Pemerintah Kota (Pemko) Medan kembali melaksanakan program mudik gratis dalam rangka perayaan Idul Fitri 1446 Hijriah. Warga Kota Medan yang telah mendaftar program mudik, sudah bisa mengambil tiket keberangkatan mulai tanggal 17 hingga 19 Maret 2025.
Dari pantauan Orbit pada Senin (17/3/2025) siang, warga terlihat silih berganti datang ke tempat pengambilan tiket mudik gratis di Taman Ahmad Yani, Jalan Imam Bonjol, Medan.
Pengambilan tiket tersebut sudah dimulai sejak pukul 09.00 WIB. Setelah tiket diperoleh, kemudian dapat ditukarkan dengan kaos seragam mudik.
Salah seorang peserta mudik, Wiwik Eka Pratiwi mengaku sangat senang bisa ikut program mudik gratis dari Pemko Medan. Rencananya Lebaran kali ini ia mudik ke Kota Padangsidempuan. Menurutnya program mudik gratis Pemko Medan ini sangat membantu bagi perantau seperti dirinya.
“Senang sekali, cukup membantu bagi para perantau yang ingin mudik gratis ini. Apalagi bagi mahasiswa. Semoga kegiatan ini terus ada. Antusias warga pun terlihat ingin cepat mendapatkan tiket mudk. Tujuan mudik saya ke Padangsidimpuan,” ungkapnya sambil menunjukkan kaos mudik bersama yang didapatnya.
Wiwik menilai pelayanan yang diberikan petugas kepada calon peserta mudik dalam proses pengambilan tiket juga cukup baik, tertib, dan nyaman walaupun sedikit ada kendala.
Ia mengatakan jadwal mudik pada keberangkatan awal di tanggal 26 Maret 2025, ia akan berangkat bersama ribuan pemudik lainnya.
Pengakuan serupa dilontarkan Cici dan Eka pemudik tujuan Rantau Prapat, Labuhanbatu. Kedua mahasiswa yang kuliah di Kota Medan itu juga mengaku sangat senang bisa ikut program mudik gratis Pemko Medan.
“Sangat membantu sekali bagi kami anak mahasiswa adanya mudik gratis. Apalagi ada makanan dan baju kaosnya yang dibagi secara gratis. Sangat membantu meringankan biaya buat pemudik. Kami akan berangkat pada 26 Maret 2025 dengan tujuan Rantau Prapat,” tutur Cici diamini Eka.
Pemkot Medan akan memberangkatkan pemudik gratis pada tanggal 26 dan 27 Maret 2025 dari Lapangan Merdeka Medan.
Di tahun 2025 Pemko menyediakan 4.000 kuota penumpang dan mencakup 12 kota tujuan di Sumatera Utara.
Kota yang menjadi tujuan mudik diantaranya Pakpak Bharat (40 orang), Sidikalang (40 orang), Tarutung (80 orang), Sibolga (160 orang), Rantau Prapat (400 orang), Kota Pinang (160 orang), Sibuhuan (400 orang), Gunung Tua (480 orang), Sipirok (240 orang), Padangsidempuan (400 orang), Panyabungan (1.120 orang), dan Natal (480 orang).
Warga yang ingin mengikuti program mudik gratis harus mendaftar terlebih dahulu. Pemko Medan tidak hanya menyediakan transportasi gratis, berbagai fasilitas lainnya buat kenyamanan peserta mudik, seperti snack box untuk berbuka puasa, satu kali makan gratis selama perjalanan dan bingkisan spesial untuk peserta mudik juga disediakan. (OM-11)