ACEH SELATAN- Diakhir bulan Februari 2020 Kapolres Aceh Selatan AKBP Dedy Sadsono ST mohon pamitan dalam acara kunjungan sekaligus Silaturrahmi ke Pondok Pesantren Darussalam Gampong Blang Poroh Kecamatan Labuhanhaji Barat Kabupaten Aceh Selatan Jumat (21/02/2020) pagi.
Kehadiran beliau di sambut langsung oleh Pimpinan Pesantren Darussalam Abuya Mawardi Wali beserta Sekretaris Pondok Pesantren Darussalam Abi Hidayat.
Adapun maksud dan tujuan kunjungannya silaturrahmi Kapolres Aceh Selatan beserta anggota nya ini ke Pondok Pesantren Darussalam adalah untuk bersilaturrahmi sekaligus mohon berpamitan kepada pimpinan Pondok pesantren Darussalam Abuya Mawardi Wali karena bapak kapolres Aceh Selatan sudah berakhir masa jabatannya sebagai Kapolres Asel dan akan melaksanakan tugas di tempat yg baru sebagai Kabag Faskon Rolog di Polda Provinsi Aceh.
“ Beliau dalam kesempatan tersebut mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya Kepada Pimpinan Pesantren Darussalam yang selalu membantu tugas kepolisian dalam menjaga ke stabilan situasi kamtibmas di Kabupaten Aceh Selatan selama bertugasnya di Kabupaten Aceh Selatan yang kita cintai ini” ungkap Kapolres.
Dalam Kunjungan Silaturrahmi Ke Pondok Pesantren Darussalam Kapolres Aceh Selatan juga memberikan Bantuan Berupa Tabung Pemadam Kebakaran (Racun Api) .
Bantuan tersebut langsung di terima Oleh Pimpinan Pesantren Darusslam Abuya Mawardi Wali.
Acara ini di dampingi Kasat Intelkam Polres Asel AKP Alfiandi Lubis,Kasat Bimas Polres Asel Iptu Harun dan Kasat Narkoba Polres Asel Iptu Rajabul Isra.
Reporter : Yunardi