Gayo Lues-ORBIT: Lambannya proses terkait persoalan yang menyangkut percepatan pelaksanaan Otonomi Khusus (Otsus) 2019 sangat mempengaruhi perekonomian di Kabupaten Gayo Lues.
Hal ini dikatakan langsung oleh Bupati Gayo Lues H Muhammad Amru, Senin (18/2) di Ofrom Sekdakab setempat.
Dirinya menjelaskan, untuk proses pelaksanaan tersebut untuk Dana Alukasi Umum (DAU), Dana Alokasi Khusus (DAK) tidak perlu melalui proses lelang, oleh karena itu tugas SKPK sangat aktif padahal seperti ini.
“Seharusnya setiap Satuan Kerja Perangkat Kabupaten (SKPK) lebih menetralisasikan kegiatan – kegiatan lebih awal agar pencapaian target pelaksanaan Otsus untuk tahun 2019 tercapai secara maksimal. Minimal diawal maret penggumuman UP sudah lakukan dan diawal November sudah ada pekerjaan yang dimulai,” tegas Amru.Selain itu, Amru juga menjelaskan, seharusnya pihak SKPK bersama Bupati harus terus berkoordinasi melalui media dan melalui rapat-rapat yang diadakan pemerintah daerah. “Untuk ke depannya kita harus terus melakukan koordinasi,” tegasnya. On-Put