ACEHSELATAN – Dinas Polisi Pamong Praja dan Wilayatulhisbah (WH) Pemkab Aceh Selatan terkesan belum maksimal bekerja. Hal ini terjadi karena kekurangan personel.
Alhasil, Polisi Pamong Praja dan Wilayatuhisbah sangat membutuhkan penambahan personel khususnya yang muda agar di saat berlangsungnya operasional dapat bekerja maksimal.
Hal tersebut terungkap sehubungan dengan silahturahminya Kasatpol PP bersama sekretaris, kabid dan kasie ke PWI Aceh Selatan saat terjadiny pertanyaan dan masukan dari sejumlah wartawan PWI Aceh Selatan.
Kepala Dinas Polisi Pamong Praja dan Wilayatulhisbah Dicki Ikhwan SSTP Kabupaten Aceh Selatan sangat mengharapkan Ketua PWI dapat bekerja sama dan saling bersinergi.
“Bukan hanya informasi, tapi kami juga membutuhkan dukungan dan masukan dari anggota PWI Aceh Selatan ini,” ujar Dicki.
Sementara itu, Kabid Perundang Undangan dan Penegakan Syariat Islam (TPD dan SI) T Alamsyah SE mengatakan personel WH dan Satpol PP sebagian sudah pada lanjut usia.
“Sehingga kami merasa masih kekurangan personel dan sangat wajar pemkab Aceh Selatan melakukan penambahan personel PNS untuk personel Satpol PP dan WH. Karena untuk menugaskan Satpol untuk 18 kecamatan jelas tidak cukup,apalagi sekarang ini para personil PP hanya berkisar dua puluhan lebih sedikit,” terangnya.
“Sementara 18 kecamatan dikali dua saja harus ada 36 personel satpol PP dan hal ini juga menjadi PR bagi Pemkab Aceh Selatan,” terangnya.
Reporter: Yunardi