ACEH SELATAN : Ketua KONI Provinsi Aceh Muzakir Manaf melantik Pengurus KONI Aceh Selatan, Selasa (6/8/2019) di Aula Dinas Pariwisata .
Ketua KONI Aceh Selatan yang juga Wakil Bupati Tgk Amran mengharapkan kegiatan ini dapat dijadikan momentum untuk perbaikan, penyempurnaan dan revitalisasi keolahragaan yang kelak semakin mengangkat prestasi dan pembinaan olahraga di Aceh Selatan sehingga mampu membangun dunia olah raga agar lebih kompetitif diberbagai cabang olah raga dan tingkatan.
“Pelantikan pengurus KONI Kabupaten Aceh Selatan ini merupakan salah satu motivasi tersendiri dalam meningkatkan prestasi olahraga dan memberikan apresiasi yang tinggi terhadap KONI sebagai aset dalam pembinaan prestasi atlet dan pengembangannya dimasa-masa mendatang,” ujar Amran .
Laporan : Bos Yunardi