Safril SSos : Pembangunan Dermaga Apung di Pulo Dua Program Utama

ACEH SELATAN: Kepala Dinas Parawisata  Kabupaten Aceh Selatan Safril S.Sos  yang  Kamis (30/01/2020) mengatakan sebagai langkah awal kita akan memprogramkan pembangunan dermaga apung di kawasan objek wisata Pulo Dua yang berada di kawasan gampong Ujong Pulo Rayeuk Bakongan Timur setempat.  

      
Perencanaan dan program  pembangunan dermaga apung di Pulo Dua Bakongan Kabupaten Aceh Selatan itu merupakan program utama karena sekarang ini bila saat melakukan akses turun naiknya kapal motor sangat susah, apa lagi harus cemplung kaki ke dalam laut.

     
 
” Sehingga wisatawan lokal maupun luar itu harus ekstra hati hati, dan sering dilakukan sistim langsir saat menuju ke kapal motor yang siap stamby menunggu sewa yang dibawanya menuju Pulo Dua itu,” tutupnya.

       
Reporter : Yunardi