Satgas Covid-19 Gunakan Hotel Untuk Isolasi Mandiri Pasien OTG

Koordinasi dengan pihak perhotelan untuk rencanaisolasimandiri penangan pasien OTG

TANAH KARO| Ketua Satuan Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 yang juga Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Doni Monardo instruksikan setiap pasien Orang Tanpa Gejala (OTG) tidak boleh lagi isolasi mandiri di rumah, tetapi di kamar hotel yang sudah dijadikan sebagai tempat penanganan Covid-19.

Untuk kelancaran program pemerintah pusat ini, Ketua BNPB Pusat itu turut melibatkan TNI mulai dari jajaran pusat hingga Kabupaten.

Hal itu dikatakan Dandim 0205/TK Letkol Kav Yuli Eko Hardianto didampingi Bupati Karo Terkelin Brahmana SH MH dan Ketua Plh Gugus Tugas Pendisplinan Covid 19 Kab Karo Ir. Mulia Barus Kadis Kesehatan drg Irna Safrina Meliala, Dirut RSUD dr Arjuna Wijaya SpP, dan perwakilan hotel Rudang, Lina Nasution, disela sela diskusi Rabu (30/9/2020) di Hotel Rudang Berastagi.