ACEH SELATAN | Dalam rangka memeriahkan HUT RI 2023, siswa siswi SMA Negeri 1 Tapaktuan meraih juara 1 putra dan putri dalam lomba gerak jalan tepat waktu Sabtu (12/8/2023).
Kepala SMA Negeri 1 Tapaktuan Afnidar SPd kepada orbitdigital Senin (14/8/2023) mengucapkan Alhamdulilah dan terima kasih atas keberhasilan anak anak siswa siswi SMA Negeri 1 Tapaktuan meraih juara satu baik yang putra maupun putrinya.
Lanjutnya, selama berlatih putra dan putri gerak jalan tepat waktu ini langsung dilatih oleh salah seorang guru di SMA Negeri 1 Tapaktuan ini yaitu Buk Rukaini S.Pd.
Ini merupakan salah satu prestasi gemilang yang diraih oleh siswa siswi SMA Negeri 1 Tapaktuan dalam rangka memeriahkan HUT RI yang ke 78 yang tetap terus melangkah maju tegap untuk mengukir juara satu dalam lomba gerak jalan tepat waktu baik dari siswa siswi putra dan putri, paparnya.
Terima kasih sekali lagi, kepada siswa siswi dan dewan guru serta staf karyawan SMA Negeri 1Tapaktuan yang kita cintai ini yang telah mendukung dengan penuh semangat
Buk Rukaini selaku pelatih gerak jalan tepat waktu di sela sela usai fhoto bersama dengan para siswa siswi yang ikut dalam gerak jalan tepat waktu mengaku sangat puas rasanya, karena sekitar 10 hari melaksanakan pelatihan dengan waktu siang dan sore, namun hal ini menjadi sebuah kelelahan yang terbayarkan.
Demikian juga salah seorang danton dari siswa putra mengatakan sangat lega lelah pun terasa hilang dan sangat bangga atas meraih juara satu dalam acara gerak jalan tepat waktu meskipun berlatih sampai 10 hari dalam sengatan mata hari,namun hal ini sebuah kebanggaan bagi kami selaku siswa siswi SMA Negeri 1 Tapaktuan
Salah seorang danton putri siswi SMA Negeri 1 Tapaktuan yang ikut ambil bagian juara satu lomba gerak jalan tepat waktu juga mengucapkan terima kasih kepada adek adek yang terus saling membantu kakaknya untuk kebersamaan dan kekompakkan yang baru menduduki bangku pendidikan di sekolah SMA Negeri 1 Tapaktuan perolehan juara satu ini sebuah kebanggaan bagi seluruh siswi siswi sekolah SMA Negeri 1 Tapaktuan baik dari putra maupun putri.pungkasnya.
Reporter : YUNARDI.M.IS