Aceh  

ARC Universitas Syiah Kuala Beri Penghargaan Kepada Bupati Aceh Selatan

ACEH SELATAN I Bupati Aceh Selatan, Tgk. Amran, menerima ARC Award 2021, yang diserahkan langsung oleh Rektor Universitas Syiah Kuala, Prof. Dr. Ir. Samsul Rizal, M.Eng, IPU Asean Eng., dan diterima oleh Sekretaris Daerah Aceh Selatan, Cut Syazalisma, S.STP, yang hadir mewakili Bupati Aceh Selatan, bersama Kepala Bappeda Aceh Selatan, Masrizal, S.E., M.Si., pada acara peringatan Milad Atsiri Research Center Universitas Syiah Kuala (ARC-USK), bertempat di Gedung AAC Prof. Dr. Dayan Dawood, MA, pada Rabu (8/12) siang.

Pada kesempatan ini, Ketua ARC PUI – PT Nilam Aceh, Dr. Syaifullah Muhammad menyampaikan bahwa ARC Award merupakan bentuk penghargaan yang diberikan kepada individu, unsur lembaga, maupun pemerintah daerah yang telah memberikan kontribusi dan menunjukkan komitmen terhadap pengembangan nilam di Aceh.

“Proses seleksi dan penjurian dilakukan dengan ketat oleh pihak independen, atas dasar tersebut, maka ARC Award 2021, layak dan patut diberikan kepada Bupati Aceh Selatan, Bupati Aceh Tamiang, dan Walikota Sabang, sebagai bentuk penghargaan atas kontribusi dan komitmen yang telah ditunjukkan selama ini,” ucap Syaifullah.

Sementara itu, Rektor Universitas Syiah Kuala, Prof. Dr. Ir. Samsul Rizal, M.Eng, IPU Asean Eng., dalam sambutannya menyampaikan bahwa Universitas Syiah Kuala sebagai perguruan tinggi kebanggaan masyarakat Aceh, akan terus berupaya menggandeng seluruh pihak terkait, baik pemerintah daerah, akademisi, serta pelaku usaha, guna memajukan Nilam Aceh.