Aceh  

Budha Tzu Chi Medan Bangun Mushalla serta Asrama Kodim Aceh Tamiang

Ketua Budha Tzu Chi Medan, Mujianto bersama Dandim 0117/Aceh Tamiang (Atam) Letkol Inf Deki Rayusyah Putra,S.sos,.M.I.Pol saat penandatanganan MoU dan pembangunan mushalla serta enam unit bangun asrama Kodim. (Istimewa)

ACEHTAMIANG– Yayasan Budha Tzu Chi Medan menandatangani MoU dan peletakkan batu pertama pembangunan mushalla dan enam unit asrama Kodim 0117/ Atam yang berlokasi di Desa Bundar Kecamatan Karang Baru Kabupaten Aceh Tamiang, Sabtu (21/9/2019).

Setidaknya dibangun enam unit rumah tipe 36 serta pembangunan saluran pembuangan di Asrama Kodim 0117/Atam.

Sesampainya di kantor Koramil 02 Karang Baru, rombongan relawan disambut Komandan Kodim 0117/ Aceh Tamiang, Letkol Inf. Deki Rayusyah Putra,S.sos,.M.I.Pol. dan jajarannya.

Hadir dalam kesempatan itu Su Pun Wui mewakili Yayasan Buddha Tzu Chi Medan. Peletakan batu pertama dilakukan oleh Dandim 0117/Aceh Tamiang, Letkol Inf  Deki Rayusyah Putra,S.sos,.M.I.Pol, bersama Ketua Budha Tzu Chi Medan, Mujianto dan Su Pun Wui.

“Semoga pembangunan rumah dinas dan mushalla ini bisa membantu pemerintah di dalam menyejahterakan para pembela negara. Kami dari Yayasan Buddha Tzu Chi mempunyai berkah di dalam menyebarkan cinta kasih,” ungkap Mujianto pada kesempatan itu. (Rel)