ABDYA | Pascadiguyur hujan deras sejak sore Selasa (4/3/2025) hingga tengah malam, puluhan Gampong di sembilan (9) kecamatan dalam Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) terendam banjir.
Tak hanya permukiman warga yang direndam banjir, namun badan jalan lintas Nasional tepatnya di Gampong Alue Pade Kecamatan Babahrot juga direndam banjir, sehingga banyak kendaraan roda dua dan empat tak bisa melintas lantaran air mencapai lutut orang dewasa.
Joko salah seorang warga yang saban hari melintas di jalan itu mengatakan, selama ini masyarakat baik di kota maupun di gampong belum pernah mengalami kebanjiran seperti malam ini.
“Dulu juga pernah hujan deras seperti ini, tetapi tidak pernah kebanjiran seperti malam ini, bahkan hujan malam ini hampir semua rumah warga direndam banjir,” kata Joko.
Ia juga mengaku rumah miliknya turut kebanjiran. tak hanya itu, sekeliling tempat tinggalnya di kompleks perumahan ikut terendam.
“Kami tidak tahu mengapa banjir bisa seperti malam ini, apakah memang hujan terlalu deras sehingga luapa air masuk ke dalam selokan tidak mampu menampung debit air tinggi atau pintu air irigasi sayap kiri lupa ditutup sehingga luapan air sungai masuk permukiman warga,” singkatnya.
Sementara itu, Kalak BPBK Abdya, Armayadi ST melalui Sekretaris Nazaruddin S.Pd MM didampingi Kabid Kedaruratan dan Logistik menyebutkan, telah mengerahkan Tim Reaksi Cepat (TRC), ke lokasi kejadian ,dan hujan ini dengan intensitas tinggi sejak pukul 18.00 wib, juga menyebabkan banjir di beberapa Gampong di Kabupaten Aceh Barat Daya.ujarnya.
Ia menuturkan dampak kejadian banjir sebagai berikut, Tergenangnya rumah penduduk dengan ketinggian air 20 sampai dengan 30 Cm dan jalan nasional tergenang air, juga area persawahan, tersumbatnya aliran sungai. Tergenangnya bangunan Masjid di Desa Alue Padee Kecamatan Kuala Batee.
“Untuk jumlah rumah terdampak masih dalam pendataan petugas dilapangan,” pungkasnya.
Reporter : Nazli