MEDAN – Terungkap dari tulisan story instagram (IG), salahseorang ajudan Wagubsu membuat pengakuan dirinya positif terinfeksi Virus Corona atau Covid-19.
Di IG dengan akun @kurniawanory, yang diketahui milik salahseorang ajudan Wagubsu itu, ia menuliskan ceritanya kini dia dirawat di RSUP H Adam Malik.
“Aku terinfeksi covid19 dan sekarang dirawat di rs. nah bagi Kalian yang masih sehat sehat di rumah aja jangan kemana mana dulu,” tulis akun @kurniawanory.
Kabarnya, setelah ajudan tersebut positif Covid-19. Beberapa tim media di jajaran Wagubsu seperti fotografer dan lainnya saat ini tengah mengisolasi diri.
Sementara itu, juru bicara (Jubir) Satgas Covid-19 Sumut, dr Aris Yudhriansyah yang dikonfirmasi guna menanyakan perihal informasi itu masih pelit bicara.
“Maaf, saya sedang rapat dengan Gubernur,” kata Ari ketika dihubungi orbitdigitaldaily.com, Jumat (27/3/2020).
Namun, tak lama kemudian, dr Aris menjawab pesan singkat WA yang dilayangkan.
Sesuai prosedur, pihaknya tak bisa memberikan informasi apapun sekaitan pasien Covid-19 yang terkonfirmasi.
“Maaf, gustug (gugus tugas) tidak bisa buka identitas pasien konfirmasi,” jawab Adriansyah singkat.
(Diva Suwanda)