Medan  

Warga Perbaiki Jalan Menuju Perkuburan, Kades Bakaran Batu Minta PJKA Bantu

Pengendara motor kesulitan saat menyeberang di rel KA

DELISERDANG | Pemerintah Desa Bakaran Batu bersama warga bergotong-royong memperbaiki jalan alternatif menuju perkuburan muslim di Dusun 3. Perkuburan tersebut diketahui digunakan oleh dua desa, yakni Desa Bakaran Batu dan Desa Sei Rotan.

Kondisi jalan menuju perkuburan ini sangat memprihatinkan, terutama di lintasan rel kereta api. Ironisnya, setiap ada warga Desa Bakaran Batu yang meninggal dunia, keranda jenazah sering terpaksa dipikul melintasi rel karena jalur lintasan yang sempit dan terjal. Jika keranda didorong, risiko tumbang hingga jenazah terjatuh sangat tinggi.

Kepala Desa Bakaran Batu, Muslim Susanto, menyampaikan keprihatinannya kepada awak media.

“Jalan ini bukan hanya sekadar jalur alternatif, tetapi akses vital bagi warga, baik untuk kegiatan sehari-hari maupun proses pemakaman. Kami sangat berharap pihak PJKA memberikan perhatian. Setidaknya, buatlah jalan selebar 1,3 meter agar keranda jenazah dapat melintas tanpa hambatan,” ujarnya.

Menurut Muslim, perbaikan jalan selama ini hanya mengandalkan dana swadaya masyarakat, yang jelas sangat terbatas.

“Kami tidak meminta sesuatu yang berlebihan, hanya akses yang lebih layak agar warga tidak lagi kesulitan, terutama saat melintasi rel,” tambahnya.

Pantauan di lapangan menunjukkan kondisi jalan ini memang membahayakan. Selain keranda jenazah yang kesulitan melintas, pengendara sepedamotor juga sering mengalami insiden.

“Banyak pengendara sepedamotor, terutama jenis matic, tersangkut di rel, hingga menyebabkan motor jatuh dan bemper pecah,” ungkap warga setempat.

Warga berharap pihak PJKA sebagai pengelola jalur kereta api dapat segera bertindak. Perbaikan jalan ini tidak hanya demi kelancaran aktivitas masyarakat, tetapi juga untuk meminimalisir risiko kecelakaan yang kerap terjadi.

Akankah PJKA mendengar keluhan warga? Semua pihak kini menantikan langkah nyata demi akses yang lebih aman dan layak bagi masyarakat Desa Bakaran Batu dan sekitarnya.

Reporter : Rio