MEDAN | Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Sumatera Utara (Sumut) Farianda Putra Sinik SE didampingi Sekretaris PWI Sumut SR Hamonangan Panggabean beserta jajarannya, membuka seleksi penerimaan Anggota Muda PWI Provinsi Sumut di Hotel Madani Jalan Sisingamangaraja Medan, Sabtu (16/12/2023).
Dalam sambutannya Ketua PWI Sumut mengatakan, terkait seleksi penerimaan anggota muda PWI harus melalui tahapan proses ujian, agar benar- benar menjadi wartawan yang kompeten seperti halnya diselenggarakannya uji kompetensi wartawan (UKW) oleh PWI bagi wartawan yang ingin masuk anggota muda PWI.
“Saya ingin lahir seorang penulis yang mendapatkan penghargaan sebagai wartawan yang profesional dan kompeten,” ucapnya.
Adapun keuntungan menjadi anggota PWI menurut orang nomor satu di PWI Sumut ini antara lain, mendapatkan asuransi kecelakaan dan pembelaan melalui jalur hukum bagi wartawan anggota PWI yang tersandung dalam proses hukum serta untuk meningkatkan sumber daya manusia (SDM).
Pada akhir sambutannya dia meminta kepada peserta seleksi penerimaan anggota muda PWI agar jangan sekal-kali membuat berita copy paste, tegas Ketua PWI Sumut.
Reporter : Mexdonal Harahap